Suara.com - Vino G Bastian menjadi lawan main aktris cilik Graciella Abigail di film Miracle in Cell No. 7 yang kini sedang tayang di bioskop. Saat syuting, Graciella Abigail diceritakan masih berusia 6 tahun.
Vino G Bastian lantas ditanya kesulitannya bermain dengan anak orang lain. Jizzy, putri Vino G Bastian kabarnya sempat diminta bermain film Miracle in Cell No. 7, tetapi ditolak.
Menurut Vino G Bastian, beradu akting dengan Graciella Abigail bukan hal yang sulit.
"Agak lebih gampang. Anak gue sama Gracie ini seumuran," ungkap Vino G Bastian saat berbincang-bincang dalam tayangan TS Media pada Selasa (20/9/2022).
Lebih lanjut, Vino G Bastian mengungkap fakta mengejutkan apabila Jizzy suka cemburu apabila dirinya menjadi lawan main anak kecil. Bahkan kepada sang ibu, Marsha Timothy, Jizzy yang begitu menyayangi Vino G Bastian terkadang juga merasa cemburu.
"Jadi anak gue kadang-kadang suka cemburu ketika gue main film dengan anak kecil. Gue bercanda sama Marsha (Timothy) aja kadang-kadang dia bisa cemburu. Apalagi anak orang lain," cerita Vino G Bastian.
"Mungkin dia merasa 'Harusnya gue yang ada di situ'," tambah bintang film Sabar ini Ujian tersebut.
Pada akhirnya Vino G Bastian mempertemukan Jizzy sang putri dan Graciella Abigail lawan mainnya. Pertemuan tersebut mengurangi kecemburuan Jizzy.
"Gimana cara, akhirnya gue temuin. Dia main bareng. Akhirnya dia seneng, bertemen," tutur Vino G Bastian.
Baca Juga: 6 Fakta Noktah Merah Perkawinan, Film Baru Oka Antara dan Marsha Timothy
"Di situ gue bisa ngeliat si Gracie ini perwujudan anak gue di film ini. Ternyata karakternya sama, dua-duanya sensitif. Itu membantu gue untuk bisa masuk ke karakternya dia," pungkas Vino G Bastian.
Kontributor : Neressa Prahastiwi