Cara Beli Tiket One Piece Red Online di CGV, XXI, Cinepolis, dan Cineplex

Aulia Hafisa Suara.Com
Selasa, 20 September 2022 | 14:04 WIB
Cara Beli Tiket One Piece Red Online di CGV, XXI, Cinepolis, dan Cineplex
Foto One Piece Film: Red - Cara Beli Tiket One Piece Red Online di CGV, XXI, Cinepolis, dan Cineplex [IMDb]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Film animasi yang ditunggu-tunggu, One Piece Red, akan segera tayang di Indonesia Rabu, 21 September 2022. Film ke-15 dari serial One Piece ini akan tayang di sejumlah bioskop di Indonesia. Lalu bagaimana cara beli tiket One Piece Red online di CGV, XXI, Cinepolis, dan Cineplex?

Bagi penggemar yang ingin menonton film animasi dari manga karya Eiichiro Oda ini, simak penjelasannya di bawah ini.

Cara Beli Tiket One Piece Red di CGV

Harga tiket untuk penayangan reguler di bioskop CGV dimulai dengan kisaran harga Rp 45 ribu. Lebih lengkapnya silahkan lihat pada paparan jadwal nonton one piece Red di bioskop CGV di bawah ini. 

Baca Juga: Tanpa Ngantri, Begini Cara Beli Tiket One Piece Film RED Secara Online

Jadwal dan harga reguler 

Senin-Kamis: Rp30.000
Jumat: Rp35.000
Weekend/ libur : Rp40.000

Jadwal dan harga Sweetbox Seat
Senin-Kamis: Rp35.000
Jumat: Rp40.000
Weekend/ libur: Rp45.000

Tidak semua cabang CGV bakal menayangkan One Piece Red di semua studio. Sehingga jadwal penayangan dan jenis studio yang tersedia juga sudah ditentukan. Untuk informasi lengkapnya silahkan cek di situs resmi CGV di https://www.cgv.id/ 

Cara Beli Tiket One Piece Red di CinemaXXI

Baca Juga: 3 Fakta Penting dari Film One Piece Red yang Terungkap Sejauh Ini

Senin-Kamis: Rp40.000
Jumat: Rp50.000
Sabtu-Minggu/Libur: Rp60.000

Film One Piece terbaru ini tidak tersedia di studio the Premier. Silahkan cek di situs https://m.21cineplex.com/ untuk mengetahui update terbarunya.

Cara Beli Tiket One Piece Red di Cinepolis

Harga tiket Regular (2D)

Senin-Jumat: Rp 40.000
Sabtu-Minggu/Libur: Rp 45.000

Harga tiket VIP (2D)

Senin-Jumat: Rp 55.000
Sabtu-Minggu/Libur: Rp 70.000

Harga tiket bioskop Cinepolis di beberapa daerah dapat berbeda. Silahkan buka situs https://cinepolis.co.id untuk mendapatkan informasi lengkapnya.

Cara Beli Tiket One Piece Red di Cineplex

Harga tiket One Piece Red di Cineplex diperkirakan akan mulai dari Rp 35.000 - Rp 50.000 untuk kelas regular. Namun harga ini dapat berubah dan berbeda di masing-masing daerah.

Untuk lebih lengkapnya silahkan cek di situs resmi Platinum Cineplex di https://platinumcineplex.co.id/browsing/ 

Demikian informasi mengenai cara beli tiket film One Piece Red di CGV, Cinema XXI, Cinepolis, dan Cineplex. Selamat menonton!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI