Pacaran dengan Lelaki Beristri, Nunung Didepak dari Srimulat

Selasa, 20 September 2022 | 13:38 WIB
Pacaran dengan Lelaki Beristri, Nunung Didepak dari Srimulat
Nunung hampir pingsan usai menjalani sidang di PN Jakarta Selatan, Rabu (23/10/2019). [Evi Ariska/Suara.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nunung menjadi salah satu ikon Srimulat. Namun tidak banyak yang tahu, seniman 58 tahun ini ternyata pernah dipecat beberapa kali dari grup lawak tersebut.

"Aku pernah dikeluarkan dari Srimulat, dipecat," kata Nunung di kanal YouTube Vindes, Senin (19/9/2022).

Komedian Tri Retno Prayudati alias Nunung bersama suaminya July Jan Sambiran bersiap menjalani sidang pembacaan tuntutan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu (13/11). [Suara.com/Arya Manggala]
Komedian Tri Retno Prayudati alias Nunung bersama suaminya July Jan Sambiran bersiap menjalani sidang pembacaan tuntutan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu (13/11). [Suara.com/Arya Manggala]

Bukan karena tidak lucu, alasan Nunung dipecat karena ia berpacaran dengan lelaki beristri. Tantenya, Djujuk Juriyah, sebenarnya sudah mengingatkan, namun peringatan itu dibantah komedian tersebut.

"Itu (pacaran) sesama penonton. Dikasih tau sama tanteku, tapi aku bilang dia nggak punya istri," ujar Nunung.

Baca Juga: Nunung Ngaku Pacari Suami Orang, Dilabrak Sang Istri Sampai Dipecat Dari Srimulat

Setelah didepak dari Srimulat, Nunung tidak berhenti berkarya. Lawan main Basuki di sinetron si Doel Anak Sekolahan ini ikut Ketoprak Humor hingga Orkes Melayu.

Komedian Tri Retno Prayudati alias Nunung bersama suaminya July Jan Sambiran menjalani sidang pembacaan tuntutan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu (13/11). [Suara.com/Arya Manggala]
Komedian Tri Retno Prayudati alias Nunung bersama suaminya July Jan Sambiran menjalani sidang pembacaan tuntutan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu (13/11). [Suara.com/Arya Manggala]

"Itu kan pas di Srimulat Surabaya. Saat (Srimulat) ke Jakarta, aku dipanggil lagi," kata Nunung.

Namun usai Srimulat hijrah ke Jakarta, Nunung kembali dipecat. Alasannya pun sama, itu karena sang komedian kembali berpacaran.

Untungnya, perempuan bernama lengkap Tri Retno Prayudati ini tidak kehabisan akal. Jika saat di Surabaya ia bermain ketoprak, maka di Jakarta komedian 58 tahun itu menyanyi di kelab malam.

"Nyanyi di kelab malam, berangkat jam 10 pulang jam 5," ujar Nunung.

Baca Juga: Curhatan Nunung Srimulat, Batal Pensiun Lantaran Masalah Ini, Padahal Anak-anak Sudah Kerja dan Mapan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI