Suara.com - Nikita Mirzani memang tidak pernah bikin keriuhan. Setelah kasusnya dengan Nindy Ayunda mereda, janda tiga anak itu kini memancing perseteruan dengan Najwa Shihab.
Nikita Mirzani menanggapi pernyataan Najwa Shihab yang dianggap menyerang polisi dan tengah viral baru-baru ini. Rupanya, Niki tak suka apa yang disampaikan jurnalis ternama itu.
Nikita Mirzani meminta kepada Najwa Shihab untuk berhenti mengkritisi polisi. Sebaliknya, artis 36 tahun ini menyarankan perempuan yang disapa Nana itu menyoroti Anies Baswedan dan KPK.
Najwa SHhihab sendiri tak menanggapi kritik Nikita Mirzani. Di Instagram, Putri ulama Quraish Shihab itu sedang asyik bermain bersama anak.
Nikita Mirzani sentil Najwa Shihab jadi salah satu berita pilihan dari entertainment Suara.com sepanjang Jumat (16/9/2022).
Namun selain itu, kami juga telah menghimpun berita pilihan lain yang tak kalah menarik. Apa saja beritanya, simak selengkapnya di sini:
1. Deddy Corbuzier Heran, Undang Polisi ke Podcast soal Ferdy Sambo Kok Tak Ada yang Datang
![Deddy Corbuzier [Youtube/Deddy Corbuzier]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/06/25/57726-deddy-corbuzier-youtubededdy-corbuzier.jpg)
Deddy Corbuzier baru-baru ini membuat survey di podcast-nya. Survey tersebut terkait kepercayaan masyarakat terhadap polisi soal penanganan kasus pembunuhan Ferdy Sambo.
Deddy Corbuzier membuat tiga pilihan untuk warganet yang ikut survey. Pilihan tersebut, "Percaya", "Enggak Percaya" dan "Malas Udah Ngurusnya".
Baca Juga: Rayyanza Anteng Digendong Angga Yunanda: Cipung Tahu Aja yang Bening