Suara.com - Unggahan terbaru Jessica Iskandar di Instagram menuai atensi publik. Kali ini, dia membahas soal penderitaannya.
"Tertawa diatas penderitaan diri sendiri," tulis Jessica Iskandar sebagai caption.
Ibu dua anak ini menyertai tagar bertuliskan sabar, ikhlas, kuat dan berdoa.
"Cara paling ampuh mengurangi stres," kata Jessica Iskandar.
Baca Juga: Kasus Penipuan Belum Ada Kejelasan, Jessica Iskandar Kini Malah Dilaporkan Balik
Postingan ini diiringi potret Jedar sapaannya sedang berjemur di pinggir pantai. Dia tampak tersenyum semringah sembari bermain ayunan.
Sontak saja, unggahan Jessica Iskandar ini langsung menuai beragam respons. Satu di antaranya dari sang suami, Vincent Verhaag yang menuliskan emoji bergambar hati.
"Semoga kasusnya cepat selesai .Tuhan turut campur tangan, dalam setiap perkara," tutur @annekars2 di kolom komentar.
"Insya Allah lebih banyak gantinya, kamu orang baik, tulus," imbuh @konny86.
"Rezekinya akan terganti ka Jes. Lebih dari yang dicuri kemaren. Relaks jangan dibawa stres. Dalam tempo yang sesingkat-singkatnya lagi tergantikan," imbuh @thitaniamumtaz.
Baca Juga: Stres Kasus Penipuan Rp9,8 M, Jessica Iskandar sampai Tak Bisa Beri ASI ke Bayinya
Kasus penipuan yang dialaminya belum ada kejelasan, Jessica Iskandar kini malah digugat balik oleh pelaku, Christoper Steffanus Budianto alias Steven.
Gugatan itu terdaftar di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada 14 September 2022. Dia tidak terima dituduh sebagai penipu oleh sang artis.
Sebagai pengingat, Jessica Iskandar mengaku ditipu Steven dalam bisnis rental mobil. Istri Vincent Verhaag itu kehilangan 11 mobil mewah serta merugi Rp 9,8 miliar.
Jessica Iskandar sendiri sudah lapor polisi atas kasus ini.