Nyelekit Banget, Uus dan Deddy Corbuzier Singgung Konten 'Kutuan' Baim Wong

Sumarni Suara.Com
Minggu, 11 September 2022 | 18:45 WIB
Nyelekit Banget, Uus dan Deddy Corbuzier Singgung Konten 'Kutuan' Baim Wong
Uus, Fajar Nugra dan Deddy Corbuzier [YouTube/Deddy Corbuzier]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Deddy Corbuzier menghadirkan Fajar Nugra dalam episode "Somasi" yang tayang pada Minggu (11/9/2022). Dalam kesempatan tersebut, Deddy Corbuzier dan Uus ikut menyindir Baim Wong yang sedang menjadi perbincangan hangat belakangan ini.

Awalnya Uus membicarakan banyaknya orang yang tidak suka kepada dirinya. Uus lantas membahas konten "memberi" yang sedang banyak diminati masyarakat Indonesia.

Deddy Corbuzier & Uus (YouTube/Deddy Corbuzier)
Deddy Corbuzier & Uus (YouTube/Deddy Corbuzier)

"Ya memang. Kalo banyak yang suka, ya nggak bakal di sini ya," sindir Deddy Corbuzier.

"Bener. Saya konten nolong orang," sahut Uus.

Baca Juga: Bareng Pasukan Kopassus, Deddy Corbuzier dan Azka Posting Foto Topless Sembari Pamer Badan Six Pack

Ketika Uus tak berani terang-terangan menyebut nama, Deddy Corbuzier justru blak-blakan. Nama "Baim" disebutkan Deddy Corbuzier sebagai solusi kenaikan harga BBM baru-baru ini.

Momen Baim Wong di lokasi kebakaran (YouTube/Baim Paula)
Momen Baim Wong di lokasi kebakaran (YouTube/Baim Paula)

"Kalo orang mau beli BBM, duitnya kurang, jangan nyalahin pemerintah yah. Mending ngantre di rumahnya Baim," kata Deddy Corbuzier.

"Saya udah nggak sebut nama. Banyak konten yang ngasih-ngasih. Nggak cuma dia," omel Uus sambil cengengesan.

"Tapi memang arah saya ke situ," lanjutnya.

Sindiran untuk Baim Wong ternyata tak sampai di situ. Uus dan Deddy Corbuzier 'satu hati' membahas konten Baim bersama siswa SD kutuan yang viral di media sosial.

Baca Juga: Boris Bokir Akui Tak Tersinggung Dibilang Mirip Ferdy Sambo, Tapi...

"Mau dapet duit nggak?" tanya Uus kepada Fajar Nugra.

"Mau? Kutuan," tandas Deddy Corbuzier yang langsung mengundang gelak tawa.

Dalam episode "Somasi" terbaru itu, judul konten Deddy Corbuzier telah memperingatkan untuk tidak menonton apabila mudah terbawa perasaan alias baper. Suami Sabrina Chairunnisa tersebut juga mempersilahkan netizen berhenti berlangganan kanal YouTube miliknya apabila kurang berkenan.

Sementara itu, keputusan Baim Wong membuat konten bersama siswa SD bernama Tamara yang viral karena kutuan memang menuai pro kontra.

Baim Wong sendiri mengaku bodo amat dan jarang mau tahu mengenai pendapat orang lain soal konten-kontennya.

Kontributor : Neressa Prahastiwi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI