
Pernikahan Priyanka Chopra dan Nick Jonas cukup menghebohkan penggemar dunia. Keduanya terpaut usia 10 tahun dengan latar belakang agama yang berbeda pula, Priyanka beragama Hindu sedangkan sang suami, Nick Jonas beragama Kristen.
5. Hrithik Roshan

Hrithik Roshan menikah dengan Sussanne Khan pada tahun 2000, keduanya dikaruniai dua orang anak. Namun pernikahan berbeda agama tersebut tidak berjalan baik, pada tahun 2014 bercerai. Adapun agama Hrithik Roshan Hindu, sedangkan mantan istri beragama Islam.
6. Kareena Kapoor

Penggemar film India pasti tidak asing lagi dengan artis satu ini, aktingnya yang memukau dengan dibalut wajah cantik mampu mencuri banyak perhatian. Kareena beragama Hindu menikah dengan Saif Ali Khan beragama Islam terpandang.
7. Kunal Khemu

Artis yang sejak kecil sudah membintangi beberapa film, Kunal Khemu menikah dengan Soha Ali Khan yang berbeda agama. Kunal Khemu beragama Hindu sedangkan sang istri beragama Islam. Dari pernikahannya dikaruniai satu anak, dan sampai saat ini kehidupan rumah tangganya langgeng.
8. Asin Thottumkal

Debut sejak tahun 2001 artis cantik ini mendapatkan julukan ratu Hollywood. Ia menikah dengan pengusaha, Rahul Sharma pada tahun 2016. Walaupun keduanya berbeda agama, hingga saat ini kehidupan rumah tangganya bahagia.
Baca Juga: Salmafina Sunan Ungkap Sudah Biasa Tinggal di Keluarga Berbeda Agama tapi Tetap Rukun
Nah, itulah delapan artis Bollywood yang menikah berbeda agama. Ada yang masih langgeng sampai sekarang, ada pula yang sudah mengalami perceraian.