Suara.com - Ariel Tatum membagikan cerita mengejutkan tentang kepribadiannya. Artis 25 tahun ini mengaku memiliki gangguan mental sejak remaja.
"Gue dari umur 13 tahun ada gangguan kesehatan mental," ujar Ariel Tatum, saat menjadi bintang tamu di podcast KUY Entertainment yang diunggah pada 6 September 2022.
Saking parahnya, Ariel Tatum bahkan sampai berpikir bunuh diri gara-gara gangguan mental yang ia alami.
"Dulu gue sangat anxiety. Aku depresi, sampai aku ingin bunuh diri," kata Ariel Tatum.
Baca Juga: Viral Karena Bagikan Makanan Kucing, Ariel Tatum Ngaku Dulu Benci Banget
Tak mau terus-terusan begitu, Ariel Tatum lantas berusaha menjaga mental lewat meditasi. Bintang film Sayap-Sayap Patah ini merasa lebih tenang bila melakukan hal itu.
"Gue dipaksa diam untuk mencari ketenangan. Ketika gue tenang, gue lebih bisa berkomunikasi sama badan gue," imbuh cucu dari musisi Murry Koes Plus ini.
Berkat meditasi, Ariel Tatum merasa mendapat hidup yang lebih baik. Meskipun bintang film Selesai ini juga belum bisa menyebut dirinya sembuh.
"Enggak ada patokan sembuh, karena sembuh itu apa? Paling tidak ketika kita tahu bantuan apa yang kita butuhkan, kita terbuka untuk dibantu sama orang, kita jadi tahu gimana cara solve problem better," tutur Ariel Tatum.
Ariel Tatum juga sudah berhenti meminum obat penenang sejak beberapa tahun lalu berkat bantuan meditasi.
Baca Juga: Ariel Tatum Ngaku Pernah Operasi, Alasan di Balik Bibirnya yang Seksi?
"Gue sudah berhenti minum obat itu tiga tahun. Gue tahu bagaimana menangani diri gue dengan lebih baik. Gue punya niat utuh untuk menjadi lebih baik," ucap Ariel Tatum.