Sempat Cuma Bisa Curhat ke Anjing, Gofar Hilman Bangkit dari Kasus Pelecehan Seksual: Gue Harus Maju Nih

Senin, 05 September 2022 | 19:47 WIB
Sempat Cuma Bisa Curhat ke Anjing, Gofar Hilman Bangkit dari Kasus Pelecehan Seksual: Gue Harus Maju Nih
Gofar Hilman saat ditemui di Soho Bulding, Jakarta, Senin (5/9). [Suara.com/Oke Atmaja]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gofar Himan mulai bangkit dari tudingan pelecehan seksual kepada fans setelah setahun berlalu.

Ditemui di kawasan Gunawarman, Jakarta, Gofar Hilman mengaku harus segera bangkit dari keterpurukan karena punya tanggung jawab besar ke pegawai serta keluarganya.

Gofar Hilman saat ditemui di Soho Bulding, Jakarta, Senin (5/9). [Suara.com/Oke Atmaja]
Gofar Hilman saat ditemui di Soho Bulding, Jakarta, Senin (5/9). [Suara.com/Oke Atmaja]

"Salah satu cambuk gue adalah pegawai gue 12 orang, adik-adik gue yang masih kuliah dan keluarga gue yang harus dibiayai," kata Gofar Hilman, Senin (5/9/2022).

"Nggak bisa lama-lama nih diam, gue harus maju nih. Bagaimana pun situasinya, harus gue lewatin apa pun itu," ujarnya lagi.

Baca Juga: Gofar Hilman Ungkap Dekatnya Tempat Jerinx Dibui dengan Rumah Orangtua: Kayak Cuma Beda Tembok

Menurut Gofar Hilman, persoalan yang dihadapi begitu berat. Terlebih, dia juga dihujat habis-habisan gara-gara dituding melakukan pelecehan seksual.

Gofar Hilman saat ditemui di Soho Bulding, Jakarta, Senin (5/9). [Suara.com/Oke Atmaja]
Gofar Hilman saat ditemui di Soho Bulding, Jakarta, Senin (5/9). [Suara.com/Oke Atmaja]

"Gue inget banget sebulan pertama setelah gue matiin handphone, kerjaan gue main PS. Paling gue curhatnya sama anjing gue," kata Gofar Hilman berkisah.

Namun setelah sebulan berlalu, Gofar Hilman berangsur bangkit. Ia mulai produktif lagi dengan membuat konsep rencana kerja setelah memulai hidup lagi.

"Di hari ke-30, bulan pertama, gue sudah bikin konsep, termasuk film. Gue harus bikin konsep apa yang harus gue lakuin. Kan ada beberapa pekerjaan yang terputuskan, mungkin 99 persen pekerjaan terputuskan, jadi gimana cara gue survive kan," ujar Gofar Hilman.

Sekalipun sampai saat ini, Gofar Hilman belum bisa mengganti kerugian Rp10 miliar yang timbul imbas tudingan pelecehan seksual kepada penggemar.

Baca Juga: Berkat Gofar Hilman, Jerinx Mau Manggung di Jakarta Lagi Bareng SID di Localfest

"Belum, masih jauh. Cuma orang harus survive ya, bagaimana caranya. Jadi mikirnya yang dekat-dekat dulu saja. Gimana caranya kantor sebulan bisa terpenuhi, gimana caranya gaya hidup dikurangi," kata Gofar Hilman.

Sebagai pengingat, Gofar Hilman dituding melakukan pelecehan seksual terhadap Hafsyarina Sufa Rebowo selaku pemilik akun Twitter quweenjojo pada pertengahan 2021.

Namun pada Februari 2022, Hafsyarina Sufa Rebowo meminta maaf atas aksinya menuding Gofar Hilman sebagai pelaku pelecehan seksual.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI