Disomasi Mbak Rara, Marcel Radhival: Itu Promosi Dia Aja

Ismail Suara.Com
Sabtu, 03 September 2022 | 13:13 WIB
Disomasi Mbak Rara, Marcel Radhival: Itu Promosi Dia Aja
Pesulap Merah ditemui di Mampang, Jakarta Selatan, Kamis (25/8/2022) [Suara.com/Rena Pangesti]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Marcel Radhival atau yang lebih dikenal dengan Pesulap Merah akhirnya angkat bicara mengenai dirinya yang disomasi oleh pawang hujan, Mbak Rara.

Saat ditemui, Pesulap Merah mengaku tidak tahu dengan hal tersebut. Dia berdalih apa yang dilakukan untuk membongkar trik kerja pawang hujan.

Pengusaha Rudy Salim gandeng Pesulap Merah [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]
Pengusaha Rudy Salim gandeng Pesulap Merah [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]

"Nggak tahu (disomasi mbak Rara), apa? Minta maaf? Karena saya bongkar pawang hujan atau apa? Lagi kan saya bongkar rahasia," ungkap Marcel saat ditemui di kawasan Pluit, Jakarta Utara, Jumat (2/9/2022).

Selain itu, saat membongkar trik pawang hujan. Marcel merasa tidak menyebut nama seseorang.

Baca Juga: Sindir Mbak Rara, Pesulap Merah: Kalau Pawang Hujan Efektif, Buat Apa Ada Pemadam Kebakaran

"Saya nggak sebut nama dia (mbak Rara) juga, saya bahas itu bukan satu orang, tapi saya bahas kayak saya misalkan bahas, tisu kebakar tanpa api. Semua orang yang mempraktekan itu ya begitu caranya. Jadi bukan satu orang," sambungnya.

Marcel Radhival alias Pesulap Merah. [Rena Pangesti/Suara.com]
Marcel Radhival alias Pesulap Merah. [Rena Pangesti/Suara.com]

Menurut pesulap yang sering menggunakan wig warna merah itu, aneh bila seorang Mbak Rara ingin melaporkan dirinya ke pihak kepolisian. Dia menduga perempuan yang saat ini tinggal di Bali itu hanya ingin mempromosikan dirinya kepada media.

"Aneh banget. Ya bagi saya, sih, itu promosi dia saja, sih. Biarkan saja," tuturnya.

Mbak Rara Pawang Hujan ditemui di Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (1/9/2022) [Suara.com/Rena Pangesti]
Mbak Rara Pawang Hujan ditemui di Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (1/9/2022) [Suara.com/Rena Pangesti]

Sebelumnya, Mbak Rara mensomasi Pesulap Merah. Ia tidak terima aksinya sebagai Pawang Hujan di MotoGP Mandalika disebut sebagai stand up comedy.

Somasi tersebut sebagai peringatan kepada Pesulap Merah agar tidak sembarang bicara. Sebab, ucapan lelaki bernama asli Marcel Radhival itu dianggap sebagai penghinaan terhadap pekerjaannya.

Baca Juga: Mbak Rara Tak Berani Datangkan Hujan Meskipun Ditawari Rp500 Juta oleh Richard Lee : Tak Boleh Memainkan Cuaca

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI