Fakta-fakta Menarik The Lord of The Rings: The Rings of Power Episode 1

Jum'at, 02 September 2022 | 18:18 WIB
Fakta-fakta Menarik The Lord of The Rings: The Rings of Power Episode 1
Cuplikan layar The Lord of The Rings: The Rings of Power. (Twitter/WatchmenID)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Dalam serial ini, Galadriel yang berusia jauh lebih muda dan memiliki sifat berbeda, diperankan oleh Morfydd Clark (Crawl, Saint Maud).

Memiliki lima musim

The Lord of The Rings: The Rings of Power ini rencananya akan memiliki lima musim, dengan budget diketahui sebanyak 1 miliar dolar. Series ini bahkan digadang-gadangkan menjadi yang termahal sepanjang sejarah.

Musim pertama terdiri dari 8 episode. Di mana, 2 episode pertama disutradarai oleh J. A. Bayona (The Impossible, Jurassic World: Fallen Kingdom).

Lalu 6 episode lainnya disutradarai oleh Wayne Che Yip (Doom Patrol, Doctor Who) dan Charlotte Brandstorm (Arrow, The Wicher). Dua episode pertama tersebut akan dirilis dan setelah itu satu episode baru untuk setiap minggunya.

Trending topic di Twitter

Serial Fantasi The Lord of The Rings: The Rings of Power ini sempat bertengger di jajaran trending topic Twitter. 

Sejak teaser, trailer, dan foto promosi dirilis ke masyarakat, serial fantasi ini mendapatkan respons yang cukup negatif dari para penggemar lama.

Para penggemar menilai terdapat beberapa perubahan pada material novel aslinya tidak penting dan bersifat politik.

Baca Juga: The Rings of Power, Kisah Epik Kesombongan yang Berujung Kehancuran

Tidak hanya itu, terdapat berbagai perubahan yang dilakukan dalam membuat serial ini dinilai lebih diverse atau beragam. Perubahan tersebut sebenarnya tidak menjadi masalah, melihat serial ini diadaptasi dari novel bergenre fantasi dan dalam proses adaptasi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI