Profil Denny Siregar, Produser Sekaligus Penulis Film Sayap Sayap Patah

Ismail Suara.Com
Sabtu, 27 Agustus 2022 | 14:29 WIB
Profil Denny Siregar, Produser Sekaligus Penulis Film Sayap Sayap Patah
Profil Denny Siregar (YouTube/COKRO TV)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Denny Siregar adalah penulis dan produser film Sayap-Sayap Patah. Film tersebut saat ini tengah tayang di bioskop tanah air sejak Kamis (18/8/2022) lalu.

Film yang dibintangi oleh Nicholas Saputra dan Ariel Tatum itu mengusung kisah rumah tangga anggota tim khusus penanganan terorisme.

Sosok Denny Siregar memang sering menuai kontroversi karena berbagai pernyataannya di sosial media jadi ia memang punya cukup banyak hater. Bahkan karenanya, ia sering dianggap sebagai buzzer oleh netizen.

Lantas siapa sebenarnya Denny Siregar? Biar nggak makin penasaran, simak ulasan profilnya yang telah dihimpun dari berbagai sumber:

Baca Juga: Denny Siregar Klaim Bukan Pecinta Ferdy Sambo Tapi Kokoh Bela Polri: Gua Nggak Sendirian Lawan Intoleran!

1. Biodata Denny Siregar

Profil Denny Siregar (YouTube/COKRO TV)
Profil Denny Siregar (YouTube/COKRO TV)

Memiliki nama lengkap Denny Zulfikar Siregar, ia merupakan pria keturunan Batak. Denny Siregar lahir pada 3 Oktober 1973 di Medan. Nama marganya diperoleh dari garis keturunan sang ayah yang bernama Nawir Siregar. Denny Siregar merupakan seorang muslim. Ia kerap membuat pernyataan kontroversial perihal isu agama dan membuatnya jadi sorotan publik.

2. Kehidupan Pribadi

Profil Denny Siregar (YouTube/COKRO TV)
Profil Denny Siregar (YouTube/COKRO TV)

Lahir di Medan, Denny Siregar sering berpindah tempat tinggal mengikuti orang tuanya. Semasa kecilnya ia tinggal di Bandung, lalu masa remajanya ia habiskan di Jakarta, kemudian pindah ke Surabaya sampai lulus kuliah di sana.

Denny Siregar memulai karier di Radio Suara Surabaya sejak masih menjadi mahasiswa dan menimba ilmu jurnalistik di sana. Ia pindah ke Bali dan bekerja di sebuah perusahaan multinasional. Sosoknya juga dikabarkan sebagai salah satu kunci di balik pendirian Radio Pendidikan di Dinas Pendidikan Jawa Timur.

Baca Juga: Diproduseri Happy Salma dan Nicholas Saputra, Pertunjukkan Sudamala Gandeng 90 Seniman Lokal

3. Perjalanan Karier

Profil Denny Siregar (YouTube/COKRO TV)
Profil Denny Siregar (YouTube/COKRO TV)

Sosoknya mulai dikenal sebagai penulis lewat beberapa judul buku yang ditulisnya. Beberapa karyanya yaitu Tuhan dalam Secangkir Kopi, Ngopi Bareng Denny Siregar, Bukan Manusia Angka, Semua Melawan Ahok, juga Jokowi The Art of War. Sebagai penulis, Denny Siregar mendirikan sebuah startup bernama Baboo, aplikasi yang yang mempertemukan penulis dan pembaca.

Ia juga menjadi youtuber dan mengelola kanal YouTube COKRO TV. Kanal YouTubenya itu membahas pandangannya tentang berbagai isu termasuk politik dan agama. Ia juga membuka akun lain yaitu 2045 TV yang lagi-lagi sering membahas isu politik.

4. Produser

Profil Denny Siregar (YouTube/COKRO TV)
Profil Denny Siregar (YouTube/COKRO TV)

Terkini, Denny Siregar menjadi produser dan memproduksi film walau ia tidak memiliki dasar ilmu di dunia perfilman. Karya pertamanya adalah Marley (2022) yang mengisahkan tentang persahabatan antara anjing dan manusia. Ia kembali terjun ke dunia layar lebar lewat film Sayap-Sayap Patah. Dalam film terbarunya ini, Denny Siregar menjadi produser. Film yang menceritakan kisah nyata atas gugurnya anggota Densus 88 saat melawan teroris masih tayang di bioskop dengan jumlah penonton yang terus meningkat.

5. Tuai Banyak Kontroversi

Profil Denny Siregar (YouTube/COKRO TV)
Profil Denny Siregar (YouTube/COKRO TV)

Sebagai pegiat media sosial, Denny Siregar sering menuliskan pikiran dan pendapatnya di akun medsos miliknya. Unggahan Denny inilah yang menjadi pemicu berbagai kontroversi. Ia sudah beberapa kali dilaporkan atas postingannya yang dianggap menghina hingga menimbulkan polemik. Salah satunya saat ia dianggap menghina dan menyebarkan kebencian pada warga Aceh karena rencana penyusunan qanun atau hukum keluarga pada 2019 silam.

Akibat aksinya ia pun dicap sebagai buzzer yang memang bertugas memperkeruh suasana di jagat maya. Meski demikian, Denny tak ambil pusing dengan tuduhan tersebut. Tuduhan buzzer pun mencuat setelah ia jadi produser Sayap-Sayap Patah. Banyak yang menuduhnya mendapat banyak uang sebagai buzzer hingga bisa jadi produser film.

Itu tadi profil Denny Siregar produser Sayap-Sayap Patah yang sering menuai kontroversi. Walau demikian, Denny Siregar nyatanya tetap terus berkarya dan sukses dengan kariernya.

Kontributor : Safitri Yulikhah

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI