5 Fakta Kecelakaan Mertua Arumi Bachsin, Meninggal saat Dilarikan ke Rumah Sakit

Ismail Suara.Com
Sabtu, 20 Agustus 2022 | 12:45 WIB
5 Fakta Kecelakaan Mertua Arumi Bachsin, Meninggal saat Dilarikan ke Rumah Sakit
Arumi Bachsin dan Emil Dardak [Suara.com/Wahyu Tri Laksono]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Duka cita datang dari keluarga besar Emil Dardak. Mertua artis Arumi Bachsin, Hermanto Dardak meninggal dalam kecelakaan di tol Pemalang-Batang dini hari tadi, Sabtu (20/8/2022).

Setelah terjadinya kecelakaan dia dilarikan ke rumah sakit Poso, Pekalongan. Sayang sebelum tiba di rumah sakit nyawanya tidak ptertolong.

Berikut Kronologi Kecelakaan yang menimpa Hermanto Dardak:

1. Kecelakaan maut yang menimpa mertua Arumi Bachsin, Hermato Dardak diduga karena supir mengantuk. Kecelakaan terjadi di jalan tol Trans Jawa di ruas Pemalang-Batang, Jawa Tengah.

Baca Juga: Kenang Eks Wamen PU Hermanto Dardak, Ayah Wagub Jatim Emil Dardak, Ketum PII: Saya Sangat Kehilangan

Ketua Umum Persatuan Insinyur Indonesia (PII), Hermanto Dardak di Jakarta. [Suara.com/Adhitya Himawan]
Ketua Umum Persatuan Insinyur Indonesia (PII), Hermanto Dardak di Jakarta. [Suara.com/Adhitya Himawan]

2. Kabarnya kecelakann terjadi pada dini hari, pukul 03.25 wib. Lokasi kejadian berada di kilometer 341+400 Jalur B atau arah ke Jakarta.

Arumi Bachsin dan suami, Emil Dardak usai melakukan pencoblosan. [Instagram]
Arumi Bachsin dan suami, Emil Dardak usai melakukan pencoblosan. [Instagram]

3. Berdasarkan laporan dari Kepala Shift PLL, Iskandar, kejadian ini bermula saat sopir Hermanto Dardak, Angga Saputra melaju dengan kecepatan 100 km/jam. Ia mengaku mengantuk, sampai akhirnya menabrak bagian belakang truk.

Ayah Wagub Jatim Emil Elestianto Dardak, Hermanto Dardak meninggal dunia. [Beritajatim.com]
Ayah Wagub Jatim Emil Elestianto Dardak, Hermanto Dardak meninggal dunia. [Beritajatim.com]

4. Kondisi mobil bermerek Innova yang ditumpangi Hermanto dan Angga Saputra mengalami rusak berat di bagian depan dan samping kiri. Sementara truk hanya mengalami kerusakan ringan di bagian belakang. Hermanto Dardak sempat dilarikan ke Rumah Sakit Poso, Pekalongan. Sayang, nyawanya tidak tertolong.

Ketua Umum Pengurus Pusat Persatuan Insinyur Indonesia (PII) Hermanto Dardak. [Dok Kementerian PUPR]
Ketua Umum Pengurus Pusat Persatuan Insinyur Indonesia (PII) Hermanto Dardak. [Dok Kementerian PUPR]

5. Sementara sang supir, Angga Saputra selamat dalam peristiwa nahas. Ia mengalami luka ringan dan menjalani perawatan jalan.

Kepala (BPIW) Kementerian PUPR, Hermanto Dardak melakukan kunjungan ke Balai Pengembangan Wilayah Surabaya-Madura (BPWS), di Surabaya, Jawa Timur. [Dok Kementerian PUPR]
Kepala (BPIW) Kementerian PUPR, Hermanto Dardak melakukan kunjungan ke Balai Pengembangan Wilayah Surabaya-Madura (BPWS), di Surabaya, Jawa Timur. [Dok Kementerian PUPR]

Demikian fakta kecelakaan mertua artis Arumi Bachsin yang telah dihimpun dari berbagai sumber.

Baca Juga: Profil Achmad Hermanto Dardak 'Pahlawan Pembangunan' Bergelar Bintang Mahaputera Utama

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI