7 Fakta Seoul Vibe, Film Baru Yoo Ah In dan Go Kyung Pyo

Ismail Suara.Com
Kamis, 18 Agustus 2022 | 16:53 WIB
7 Fakta Seoul Vibe, Film Baru Yoo Ah In dan Go Kyung Pyo
Fakta Seoul Vibe (Instagram/@netflixkr)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Film terbaru Korea, Seoul Vibe bakal tayang perdana pada 26 Agustus 2022. Ini merupakan proyek terbaru aktor Korea Yoo Ah In dan Go Kyung Pyo.

Film yang berlatar belakang Olimpiade Seoul tahun 1988 ini tak boleh dilewatkan karena menggandeng banyak aktor dan aktris ternama.

Selain Yoo Ah In dan Go Kyung Pyo artis lain seperti Lee Kyu Hyung, Park Ju Hyun, Ong Seong Wu, Kim Sung Kyun, Jung Woong In, Moon So Ri, Oh Jung Se dan Song Mino Winner turut meramaikan film tersebut.

Sebelum menyaksikan film tersebut, berikut beberapa fakta Seoul Vibe. Kepoin plot cerita dan karakter menarik para pemainnya seperti dilansir dari Soompi dan sumber lainnya.

Baca Juga: Netflix Rilis Poster Film Korea 'Seoul Vibe' dengan Vibe 1980-an

1. Cerita Seoul Vibe yang Mendebarkan

Fakta Seoul Vibe (Instagram/@netflixkr)
Fakta Seoul Vibe (Instagram/@netflixkr)

Seoul Vibe adalah film baru Netflix yang berlatar belakang Olimpiade Seoul 1988. Perampokan dana gelap dan pengejaran mobil mendebarkan yang terjadi di jalanan Seoul akan menjadi fokus utama.

Disebut-sebut sebagai "action blockbuster", film mengisahkan tentang Samgyedong Supreme Team, kru pengemudi berbakat yang terlibat dalam penyelidikan dana gelap. Seoul Vibe akan dipimpin oleh sutradara Moon Hyun Sung yang sebelumnya pernah mengarahkan film As One dan The King's Case Note.

2. Karakter Yoo Ah In

Fakta Seoul Vibe (Instagram/@netflixkr)
Fakta Seoul Vibe (Instagram/@netflixkr)

Yoo Ah In akan berperan sebagai Dong Wook, pemimpin kru Samgyedong yang percaya diri dan drifter terbaik di Seoul. Sebagai drifter terbaik di Seoul, Dong Wook bermimpi berkompetisi di panggung internasional di Daytona. Dia memastikan untuk mengikuti tren dan ingin suatu hari pergi ke Los Angeles untuk mewujudkan impiannya.

Baca Juga: Sinopsis 6/45, Film Baru Go Kyung Pyo Bergenre Komedi

Dong Wook adalah tipe karakter yang belum pernah dimainkan oleh Yoo Ah In sebelumnya. Bahkan untuk menjiwai karakternya dengan baik, Yoo Ah In menjalani pelatihan mengemudi sebelum syuting dan menyelesaikan adegan aksi mobilnya sendiri.

3. Karakter Go Kyung Pyo

Fakta Seoul Vibe (Instagram/@netflixkr)
Fakta Seoul Vibe (Instagram/@netflixkr)

Go Kyung Pyo akan memerankan Woo Sam, seorang mahasiswa teologi, DJ klub, dan seorang mata-mata. Woo Sam adalah orang yang membuat mixtapenya sendiri untuk setiap pengejaran yang dilakukan grup tersebut. Dia bahkan berhasil menyamar sebagai DJ profesional dan dipekerjakan untuk pesta yang diselenggarakan oleh Ketua Kang (Moon So Ri), di mana dia juga menjadi mata-mata di sana.

Go Kyung Pyo sebelumnya pernah memainkan peran dengan latar belakang tahun 1988, yaitu drama Reply 1988. Namun, Go Kyung Pyo mengaku kalau tahun 1988 di Reply 1988 dan Seoul Vibe seperti dunia yang sama sekali berbeda.

4. Karakter Lee Kyu Hyung

Fakta Seoul Vibe (Instagram/@netflixkr)
Fakta Seoul Vibe (Instagram/@netflixkr)

Lee Kyu Hyung akan memerankan anggota tertua Samgyedong yaitu Bok Nam. Dia adalah sopir taksi yang dijuluki GPS manusia karena mengetahui setiap jalan dan sudut Seoul.

Dia merupakan karakter yang sempurna untuk menyatukan tim karena dia selalu mengatakan hal yang benar pada waktu yang tepat. Dia juga sering menyelamatkan grup di saat-saat kritis dan dialeknya yang hangat adalah nilai plusnya.

5. Karakter Park Ju Hyun

Fakta Seoul Vibe (Instagram/@netflixkr)
Fakta Seoul Vibe (Instagram/@netflixkr)

Park Ju Hyun akan berperan sebagai adik perempuan Dong Wook yang bernama Yoon Hee. Dia adalah kepala klub sepeda terbesar di Seoul.

Sebagai satu-satunya anggota perempuan dari kru Samgyedong, Yoon Hee punya kepribadian yang cekatan. Dia kerap menyelamatkan grup dengan kemampuannya untuk berpikir cepat.

6. Karakter Ong Seong Wu

Fakta Seoul Vibe (Instagram/@netflixkr)
Fakta Seoul Vibe (Instagram/@netflixkr)

Ong Seong Wu akan melengkapi tim sebagai Joon Gi. Dia adalah mekanik jenius dan "MacGyver" sentimental dari kru Samgyedong.

Dia sudah dianggap seperti adik sendiri oleh Dong Wook. Dijuluki Samgyedong's MacGyver, Joon Gi bisa memperbaiki apa saja dengan keahliannya.

7. Karakter Pendukung yang Menarik

Fakta Seoul Vibe (Instagram/@netflixkr)
Fakta Seoul Vibe (Instagram/@netflixkr)

Selain 5 kru Samgyedong, drama ini juga dibintangi oleh para pemain berbakat lainnya. Kim Sung Kyun akan muncul dalam film tersebut sebagai Direktur Lee, seorang pencuci uang yang bertanggung jawab atas transportasi dana gelap.

Moon So Ri akan berperan sebagai Ketua Kang, dalang tersembunyi di balik aliran dana gelap. Dia juga adalah orang yang kuat di belakang VIP dan raja di pasar pinjaman swasta.

Lalu Jung Woong In akan berperan sebagai jaksa yang memainkan peran kunci dalam plot kru Samgyedong. Dialah yang merekrut Tim Samgyedong dalam operasi investigasi dana gelap VIP. Lalu ada Oh Jung Se sebagai jaksa Ahn, dan Song Mino sebagai karakter yang berhadapan dengan Dong Wook dan krunya.

Itu dia beberapa fakta Seoul Vibe, film baru Yoo Ah In dan Go Kyung Pyo yang banjir bintang di Netflix. Jangan lupa nonton film keren ini mulai 26 Agustus 2022 mendatang. Buktikan sendiri keseruannya dan jangan sampai ketinggalan!

Kontributor : Yoeni Syafitri Sekar

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI