Suara.com - Presenter Deddy Corbuzier mengaku heran melihat Haruka Nakagawa tidak kembali ke Jepang. Padahal perempuan tersebut sudah lama lulus dari JKT48.
Menanggapi itu, Haruka Nakagawa pun membeberkan alasannya masih menetap di Indonesia.
"Gue tuh penasaran, Anda kenapa nggak balik ke Jepang? Anda tahu kan turunan Anda tuh menjajah Indonesia," tanya Deddy Corbuzier dikutip dari podcast Close The Door baru-baru ini.
"Iya. Cuman Aku tuh suka banget nyanyi 17 Agustus, bukan (Kimigayo)," ujar Haruka Nakagawa.
"Aku suka banget sama Indonesia," sambungnya lagi.
Deddy Corbuzier kemudian bertanya apakah Haruka Nakagawa hafal lagu Indonesia Raya atau tidak.
"Hafal lagu Indonesia Raya juga?" celetuk Deddy Corbuzier.
Haruka Nakagawa mengaku bisa menyanyikannya walau tak hapal seluruhnya.
Nabilah Ayu yang berada di sampingnya pun turut menambahkan. Dia menyebut rekannya di JKT48 itu berniat menjadi warga negara Indonesia (WNI).
Baca Juga: Terdakwa Kasus Tanah Nirina Zubir Divonis 13 Tahun, Ririe Fairus Nempel ke Bahu Ayus Sabyan
"Dia mau jadi WNI om katanya," kata Nabilah Ayu di acara yang sama menimpali.
"Iya (mau WNI), doain aja. Kan siapa tahu aku nikah sama orang Indonesia bisa juga," imbuh Haruka Nakagawa.
Mendengar hal tersebut, suami Sabrina Chairunnisa itu spontan mengeskpresikan perasaan terkejut. Ia kemudian menawarkan bantuan untuk mengurusnya.
"Lo tuh mau WNI? Serius? Bisa dibantu kalau mau," ujar Deddy Corbuzier.
Haruka Nakagawa membenarkan. Dia merasa lebih nyaman tinggal di Indonesia.
"Iya (mau), karena kalau di Jepang aku tidak laku, secara jodoh dan pekerjaan, kalau di sini aku mungkin menarik ya karena beda sendiri kan," pungkas Haruka Nakagawa.