Suara.com - Syifa Hadju berbicara pentingnya menyambut hari perayaan kemerdekaan Republik Indonesia setiap 17 Agustus.
"Sebagai rakyat Indonesia ya perayaan 17 Agustus tentunya penting. Ini kan event penting yang membuat kita jadi merdeka dan terlepas dari jajahan orang luar," ujar Syifa Hadju di XXI Epicentrum Kuningan, Jakarta pada 15 Agustus 2022.
Oleh karenanya, Syifa Hadju tak mau sekedar melihat perayaan kemerdekaan Indonesia sebagai wahana ajang perlombaan seperti makan kerupuk hingga panjat pinang.
"Setiap tahun dijadiin hari libur tuh karena memang penting untuk diingat dan dirayain. Jadi nggak sekedar makan kerupuk dan lain-lain, tapi juga lebih dari itu," tutur Syifa Hadju.
Baca Juga: Rayakan 17 Agustusan, Prilly Latuconsina Antusias Lomba Bareng Anak Sekolah
Kembali ke ucapan sebelumnya, Syifa Hadju merasa momen refleksi ke perjuangan para pahlawan kemerdekaan jauh lebih baik untuk dilakukan selama libur 17 Agustus.
"Kita kan dikasih waktu sehari untuk bisa mengenang, apa saja sih yang sudah dikorbankan pahlawan-pahlawan kita untuk kita sekarang bisa ada di situasi yang sebebas ini," terang Syifa Hadju.
Apalagi setelah dua tahun kebebasannya sedikit terenggut oleh pandemi Covid-19, rasanya penting bagi Syifa Hadju untuk lebih memaknai perayaan kemerdekaan kali ini.
"Itu kan bisa jadi ada hikmahnya," ucap Syifa Hadju.
Meski begitu, Syifa Hadju juga tak lantas mengecilkan makna lomba selama perayaan 17 Agustus. Sebab semasa kecil, ia pun cukup sering ikut lomba selama perayaan 17 Agustus.
Baca Juga: Pernah Rayakan 17 Agustus di Penjara, Dik Doank: Mereka Semua Merdeka!
"Pas kecil sih pasti ikut lomba," kata Syifa Hadju.