Suara.com - Marshanda membintangi film berjudul Gendut Siapa Takut?!. Cukup lama tak syuting, dia harus beradaptasi lagi.
Beruntung, Caca, sapaan akrab Marshanda, dibantu oleh tim dan para pemain. Sehingga proses adaptasi tak memakan waktu yang lama.
"Kesan yang kudapat dari tim, ada beberapa dari temen-temen kru, nggak hanya kru sih, tim kostum, Omara sama Wafda sempat ngelihat saat aku lagi nggak kuat terus mereka nunjukkin kepeduliannya ke aku," kata Marshanda ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (16/8/2022).
Syuting yang dilakukan pada 2021 itu memang di tahap Marshanda melepaskan ketergantungannya dari obat bipolar. Bobot tubuhnya ketika itu lagi naik 10 kilogram.
Baca Juga: Marshanda Genggam Tangan Cowok dan Ngode Tanggal, Inikah Pacar Barunya?
"Bukan hari yang baik, aku sempat agak-agak, tapi bisa balik lagi ya, dan aku berterimakasih ke mereka untuk itu (mendukung)," ujarnya.
Tapi karena perubahan bobot tubuhnya itu, Marshanda mendapat tawaran syuting film tersebut. Caca menganggapnya sebuah berkah.
"Terus lucunya itu aku berat badannya segitu dulu baru diajak syuting. Pas diajak untuk ukur BB, aku bilang pengin hidup sehat, malah nggak dibolehin, harus tetap segini," kata Marshanda.
Sebagai informasi, Marshanda mengaku bobot tubuhnya sampai naik 10 kilogram imbas berhenti konsumsi obat bipolar. Ia kini berusaha lepas dari obat-obatan menahun yang dikonsumsinya dan berusaha menerapkan hidup sehat tanpa obat diet atau obat apapun.
Beruntungnya, Marshanda yang setelah sekian lama absen dari dunia perfilman jadi dapat peran untuk film Gendut Siapa Takut?!.
Baca Juga: Raffi Ahmad Janji Lunasi Utang Marshanda di RSJ, Nagita Slavina kok Nggak Tahu
Selain Marshanda, film ini juga dibintangi oleh sederet aktor ternama seperti Wafda Saifan Lubis, Marthino Lio, Jihane Almira, Cut Mini, Tora Sudiro, Dea Panendra, dan Omara Esteghlal.