10 Momen Siti Badriah Tampil di Kafe Ayu Ting Ting, Berebut Saweran dari Ayah Rozak

Ismail Suara.Com
Selasa, 16 Agustus 2022 | 12:21 WIB
10 Momen Siti Badriah Tampil di Kafe Ayu Ting Ting, Berebut Saweran dari Ayah Rozak
Momen Siti Badriah Tampil di Kafe Ayu Ting Ting (Instagram/@ayutingting92)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ayu Ting Ting menggelar pesta meriah di hari jadi usaha kulinernya, De Halu yang ke-2 tahun. Di acara tersebut beberapa rekan artis terlihat hadir.

Mulai dari Ivan Gunawan, Dewi Perssik, Iis Dahlia, dan Siti Badriah. Semua tamu yang hadir terlihat menikmati acara serta jamuan yang disiapkan.

Tidak hanya itu, para tamu yang hadir terlihat tampil dan bernyanyi untuk memeriahkan acara tersebut. Salah satunya adalah Siti Badriah, pedangdut yang tengah menikmati peran barunya sebagai seorang ibu ini tampil tanpa jaim.

Tak hanya bernyanyi, Sibad juga berjoget dengan heboh. Ia bahkan ikut rebutan saweran dari ayah Rozak. Aksi joget menjadi semakin seru dan ramai dengan banyaknya yang saweran yang dibagi-bagikan.

Penasaran seperti apa keseruannya Sibad saat bernyanyi? Simak ulasannya berikut ini:

1. Ayu Ting Ting dan Siti Badriah merupakan sahabat dekat. Selain karena sama-sama berprofesi sebagai penyanyi dangdut, jarak usia mereka juga hanya terpaut satu tahun. Tak heran jika mereka sangat akrab layaknya teman sepantaran. Kehadiran Sibad menambah rasa bahagia yang dirasakan Ayu Ting Ting.

Momen Siti Badriah Tampil di Kafe Ayu Ting Ting (Instagram/@ayutingting92)
Momen Siti Badriah Tampil di Kafe Ayu Ting Ting (Instagram/@ayutingting92)

2. Siti Badriah hadir dengan OOTD kasual pada momen anniversary De Halu yang ke-2. Ibu muda ini mengenakan dress midi warna hitam yang dipadukan dengan kemeja oversized sebagai outer. Sementara untuk rambutnya, Sibad memilih untuk membiarkan mahkota kepalanya tergerai.

Momen Siti Badriah Tampil di Kafe Ayu Ting Ting (Instagram/@ayutingting92)
Momen Siti Badriah Tampil di Kafe Ayu Ting Ting (Instagram/@ayutingting92)

3. Istri Krisjiana ini memang dikenal sifatnya yang humble dan lucu dan apa adanya. Ia pun bukan tipe orang yang jaim dan tak ragu menampilkan muka konyolnya. Hal ini dibuktikan dengan ekspresi kocak Sibad saat ikut berjoget. Sibad tampak berpose ala duck face sembari joget dengan heboh.

Momen Siti Badriah Tampil di Kafe Ayu Ting Ting (Instagram/@ayutingting92)
Momen Siti Badriah Tampil di Kafe Ayu Ting Ting (Instagram/@ayutingting92)

4. Kini giliran Siti Badriah menyumbangkan suaranya. Penampilan Siti Badriah membuat suasana perayaan semakin meriah dan ramai. Para artis mulai bergoyang dan ikut berjoget bersama dengan Sibad.

Baca Juga: Ayu Ting Ting Mau Menikah Lagi: Kalau Punya Teman Bisa Dijodohin ke Saya

Momen Siti Badriah Tampil di Kafe Ayu Ting Ting (YouTube/ @Qiss You TV)
Momen Siti Badriah Tampil di Kafe Ayu Ting Ting (YouTube/ @Qiss You TV)

5. Kecantikan Sibad dengan rambut digerai saat bernyanyi begitu terpancar. Meski belum lama melahirkan, Siti Badriah sudah kembali langsing dan semakin cantik. Pesona cantik natural yang dimiliki Sibad sangat memukau.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI