Kisah dari film ini diawali Kapten Bondan (Dicky Zulkarnaen), seorang pemimpin batalion yang harus gugur ketika melawan Belanda. Kala itu, pasukannya hanya tersisa enam orang. Mereka yang tersisa ini membentuk pasukan berani mati dan berhasil menyerang markas Belanda.
4. Merah Putih (2009)

Merah Putih merupakan film yang dirilis pada tahun 2009. Ini adalah bagian pertama dari "Trilogi Merdeka" dan menjadi salah satu film sejarah terbaik yang mengisahkan para pejuang Indonesia. Tepatnya yang kembali melawan Belanda setelah kemerdekaan, yakni di tahun 1947.
Film ini dibintangi oleh aktor papan atas seperti Lukman Sardi, Teuku Rifnu Wikana, Donny Alamsyah, hingga Darius Sinathrya. Suasana perang dalam film ini juga terasa nyata, dimana kita sebagai penonton seolah ikut terlibat.
Sekuel selanjutnya dari film Merah Putih ini adalah 'Darah Garuda' dan 'Hati Merdeka' secara berturut-turut dirilis pada tahun 2010 dan 2011.
5. Jenderal Soedirman (2015)

Film yang dirilis pada tahun 2015 ini berfokus pada perjuangan Jenderal Soedirman (Adipati Dolken) yang tengah mengalami sakit keras namun tetap berusaha menjalankan misi gerilya selama tujuh bulan.
Meski hanya memiliki satu paru-paru saat menjalankan misi tersebut, sang Jenderal dan pasukannya berhasil membuat Belanda kewalahan.
Hal tersebut membuat Belanda akhirnya menandatangani perjanjian Roem-Royen. Di mana pada titik inilah mereka mulai mengakui kedaulatan bangsa Indonesia.
Itulah lima film bertema kemerdekaan Indonesia yang bisa kamu tonton.
Kontributor : Xandra Junia Indriasti
Baca Juga: 5 Makna Proklamasi Kemerdekaan Indonesia, Bukan Hanya Perjuangan Bebas dari Penjajahan