Suara.com - Nama Gus Samsudin belakangan ramai jadi perbincangan publik. Tak banyak yang tahu, pemilik nama asli Gus Samsudin Jadab itu menggemari musik dangdut.
Dalam program Brownis edisi Rabu (10/8/2022), dimunculkan artikel Gus Samsudin yang menikah dengan penyanyi dangdut, karena saking gemarnya nonton dangdut. Hal itu pun tak dipungkiri lelaki berambut gondrong tersebut.
"Iya hahaha. Bukan hanya suka sama musik dangdutnya, karena ini tontonan masyarakat sampai kelas bawah dan media dakwah yang mudah kan dengan nyanyian ya, nyambungnya ke nikah ya, haha," ujar Gus Samsudin seraya tertawa.
Gus Samsudin rupanya memiliki dua orang isteri. Istri keduanya merupakan penyanyi dangdut jebolan LIDA 2019, Yuni.
Baca Juga: Gus Samsudin Terawang Penyakit Ruben Onsu: Mungkin Rumah Dia Dulu Angker
"Iya (ketemu istri pas dia nyanyi), saya ini kan anak angkat bapaknya beliau, sebelum berangkat ke ajang dangdut di Indosiar itu (menikah)," kata Gus Samsudin mengungkap.
Usia pernikahannya sendiri diakui sudah dua tahun berjalan. Ia pun sudah dikaruniai seorang anak dari Yuni LIDA.
"Anak saya udah empat, sama beliau (Yuni) satu," tutur Gus Samsudin.
Gus Samsudin mengaku memiliki lagu favorit bareng sang isti. Lagu tersebut berjudul "Terlena" yang dipopulerkan Ikke Nurjannah.
"Wahaha ada (lagu dangdut favorit), lagunya 'Terlena'," ucapnya.
Baca Juga: Alami Kerugian Rp10 Miliar, Jessica Iskandar Minta Tolong ke Gus Samsudin
Sementara itu, Yuni LIDA yang menyusul dihadirkan mengaku beruntung bisa menikah dengan Gus Samsudin. Sebab, meski ia orang terpandang, Gus Samsudin dianggap seru dan fleksibel.
"Beliau orangnya asyik, kan Gus ya tapi asyik, seru, alhamdulillah romantis, cuma suka ganjen aja," ujar Yuni LIDA yang direspon tawa Samsudin.