
5. Penampilan para pemeran lainnya seperti Joo Hyun Young, Ha Yun Kyung, dan Joo Jong Hyuk di balik layar juga bikin pemirsa kepincut. Joo Hyun Young membuat lokasi syuting lebih bersinar dengan aktingnya yang energik sebagai Dong Geurami. Dia adalah sahabat Woo Young Woo sejak masa sekolah.

6. Sementara Ha Yun Kyung bikin pemirsa jatuh hati dengan aktingnya sebagai Choi Su Yeon, rekan kerja dan teman dekat Woo Young Woo yang berhati hangat. Pesona Ha Yun Kyung yang ceria dan lembut menambah lebih banyak kehangatan ke dalam drama.

7. Di sisi lain, pemirsa juga sukses dibuat geregetan dengan penggambaran Joo Jong Hyuk sebagai Kwon Min Woo, pengacara yang suka berselisih dengan Woo Young Woo. Kemampuan aktingnya yang realistis dan rencananya yang berbahaya di paruh kedua drama bikin penonton terhanyut.

Itu dia beberapa potret di balik layar Extraordinary Attorney Woo yang penuh senyum ceria dan kehangatan. Siapa yang ketagihan nonton drama ini? Kalau begitu, jangan lupa saksikan Extraordinary Attorney Woo setiap hari Rabu dan Kamis di ENA atau kamu juga bisa nonton di Netflix. Jangan sampai ketinggalan episode ke-13 malam ini ya. Don't miss it!
Kontributor : Yoeni Syafitri Sekar