Suara.com - Pengacara Sule, Bahyuni Zaili menjawab kabar perselingkuhan di balik hancurnya rumah tangga sang artis dengan Nathalie Holscher. Dengan tegas, Bahyuni membantah kabar tersebut.
"Saya tegaskan bahwa tidak ada isu-isu seperti itu," ujar Bahyuni, usai menjalani sidang cerai Sule dan Nathalie Holshcer di Pengadilan Agama Cikarang, Bekasi, Rabu (10/8/2022).
Bahyuni Zaili bahkan meyakini bahwa Sule yang ia kenal tidak mungkin melakukan apa yang saat ini dituduhkan publik.
"Saya yakin benar bahwa Kang Sule itu orangnya baik dan tidak akan melakukan hal seperti itu," kata Bahyuni.
Baca Juga: Resmi Jadi Janda, Ini Yang Didapat Nathalie Holscher dari Sule
Ditambah lagi, Bahyuni Zaili juga tidak pernah mendengar cerita kedekatan Sule dengan wanita lain semenjak gugatan cerai Nathalie Holscher masuk ke pengadilan.
"Saya tidak pernah mendengar hal itu. Saya sudah pernah menanyakan, dan beliau menerangkan tidak ada hal-hal seperti itu," tutur Bahyuni.
Pun selama sidang cerai di Pengadilan Agama Cikarang berlangsung, isu perselingkuhan Sule juga tidak pernah dibahas.
"Kami dalam persidangan ini tidak pernah ada mengungkap hal itu," ucap Bahyuni.
Sebagaimana diketahui, publik dihebohkan dengan kemunculan sosok Riesca Rose yang diduga selingkuhan Sule. Isu hubungan gelap mereka beredar setelah Nathalie Holscher membagikan rekaman suara yang diduga percakapan Sule bersama Riesca.
Baca Juga: Sule Tunggu Hasil Putusan Cerai di Rumah, Nathalie Holscher Pilih Syuting
Nathalie Holscher mendaftarkan gugatan cerai melalui sistem e-court Pengadilan Agama Cikarang pada 3 Juli 2022. Oleh pengadilan, gugatan Nathalie diverifikasi pada 5 Juli 2022 dengan nomor register 2145/Pdt.G/2022/PA.Cikarang.
Selain cerai, Nathalie Holscher juga menggugat nafkah anak dari Sule. Ia meminta uang bulanan sebesar Rp25 juta per bulan.
Per hari ini, Rabu (10/8/2022) Pengadilan Agama Cikarang sudah mengabulkan perceraian Sule dan Nathalie Holscher. Masing-masing pihak diberi kesempatan mengajukan banding bila keberatan dengan hasil putusan dalam kurun waktu 14 hari.
Bila Sule dan Nathalie Holscher tidak mengajukan banding sampai batas waktu tersebut, Pengadilan Agama Cikarang akan menerbitkan akta cerai mereka.