Segera Tayang, Intip 6 Potret Won Ji An di Drakor If You Wish Upon Me

Ismail Suara.Com
Rabu, 10 Agustus 2022 | 01:00 WIB
Segera Tayang, Intip 6 Potret Won Ji An di Drakor If You Wish Upon Me
Potret Won Ji An di If You Wish Upon Me (Instagram/@kbsdrama)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Drama If You Wish Upon Me akan tayang perdana besok, Rabu (10/8/2022). Jelang episode perdananya, potret Won Ji An di If You Wish Upon Me yang adu akting dengan Ji Chang Wook   ikut mencuri perhatian.

If You Wish Upon Me atau sebelumnya dikenal dengan judul Tell Me Your Wish dibintangi oleh Ji Chang Wook, Sooyoung SNSD, Won Ji An dan lainnya. Serial yang terinspirasi dari sebuah organisasi di Belanda yang berusaha mewujudkan keinginan pasien kanker stadium akhir.

Ji Chang Wook memerankan Yoon Gyeo Re, pria dengan kehidupan sulit yang menjadi sukarelawan di rumah sakit. Dia bergabung dengan Tim Genie yang membantu mewujudkan keinginan pasien bersama perawat Seo Yeon Joo (Sooyoung) dan kepala tim sukarelawan Kang Tae Shik (Sung Dong Il).

Lalu seperti apa karakter Won Ji An? Berikut ulasannya Sebelum nonton dramanya besok, yuk kita simak dulu potret Won Ji An di If You Wish Upon Me. Seperti dilansir dari Soompi, Instagram resmi KBS dan sumber lainnya.

1. Ini poster terbaru If You Wish Upon Me yang menampilkan para pemainnya yang terkenal. Dalam potret tersebut ada Ji Chang Wook, Sung Dong Il, Sooyoung SNSD, Won Ji An, Yang Hee Kyung, Yoo Soon Woong dan Gil Hae Yeon. Dramanya akan tayang mulai besok (10/8/2022) di KBS atau Viu.

Potret Won Ji An di If You Wish Upon Me (Instagram/@kbsdrama)
Potret Won Ji An di If You Wish Upon Me (Instagram/@kbsdrama)

2. Won Ji An akan berperan sebagai Ha Jun Kyung, wanita yang diliputi oleh keputusasaan setelah ditinggalkan oleh orang tuanya. Ini merupakan drama baru dari aktris kelahiran tahun 1999 tersebut usai drama D.P tahun 2021 dan Hope or Dope 1 dan 2 tahun 2022. Dia juga tampil di film A Year-End Medley tahun lalu.

Potret Won Ji An di If You Wish Upon Me (Instagram/@kbsdrama)
Potret Won Ji An di If You Wish Upon Me (Instagram/@kbsdrama)

3. Ha Jun Kyung menjadi terobsesi dengan Yoon Gyeo Re (Ji Chang Wook) karena dia adalah orang yang membantunya untuk pertama kali dalam hidupnya. Apa alasan Ha Jun Kyung hanya tertarik pada perhatian dan kasih sayang Yoon Gyeo Re meski dicintai begitu banyak orang tentu patut untuk ditelusuri di drama.

Potret Won Ji An di If You Wish Upon Me (Instagram/@kbsdrama)
Potret Won Ji An di If You Wish Upon Me (Instagram/@kbsdrama)

4. Won Ji An tampak menatap dengan dingin ke depan tanpa sedikit pun kehangatan di wajahnya. "Semua orang di sini terlihat bahagia. Kecuali seseorang," bunyi kalimat di posternya. Variabel mendebarkan apa yang akan dimainkan olehnya di kehidupan Yoon Gyeo Re dan Team Genie bikin penasaran.

Potret Won Ji An di If You Wish Upon Me (Instagram/@kbsdrama)
Potret Won Ji An di If You Wish Upon Me (Instagram/@kbsdrama)

5. Yoon Gyeo Re dan Ha Jun Kyung saling memandang penuh kebencian di tengah hujan lebat. Yoon Gyeo Re tampak sangat putus asa, sedangkan Ha Jun Kyung terlihat marah dan sedih. Ketegangan di antara keduanya bikin kepo soal latar belakang hubungan mereka.

Baca Juga: Girls' Generation Comeback, Ini 5 Film dan Drama Terbaru yang Dibintangi Membernya

Potret Won Ji An di If You Wish Upon Me (Instagram/@kbsdrama)
Potret Won Ji An di If You Wish Upon Me (Instagram/@kbsdrama)

6. Yoon Gyeo Re dan Ha Jun Kyung bertemu di rumah sakit dan memutuskan untuk menjadi keluarga satu sama lain. Namun, Ha Jun Kyung mengembangkan obsesi yang berlebihan dengan Yoon Gyeo Re yang mulai menyebabkan keretakan dalam hubungan mereka.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI