Sebagai bocoran, Aksan Sjuman tidak hanya mengiringi Indra Lesmana. Tapi akan ada beberapa penyanyi lain yang juga terlibat dalam konser.
Mereka di antaranya Eva Celia, Kaka Slank, Ardhito Pramono, Monita Tahalea hingga Teza Sumendra.
Konser Indra Lesmana bertajuk "Indra Lesmana Legacy Concert" akan digelar di lima kota besar di Indonesia. Konser pertama berlangsung di JIExpo Kemayoran, Jakarta pada 12 Agustus 2022. Kemudian Orchid Forest Bandung (20 Agustus), Candi Prambanan Yogyakarta (27 Agustus) dan terakhir di Potato Heads Bali (3 September).