Pantas Saja Tolak Beasiswa, Roy Citayam Bisa Dapat Jutaan Rupiah dari Sekali Konten

Jum'at, 05 Agustus 2022 | 20:45 WIB
Pantas Saja Tolak Beasiswa, Roy Citayam Bisa Dapat Jutaan Rupiah dari Sekali Konten
Roy Citayam ditemui di kawasan Mampang, Jakarta (4/8/2022). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Roy Citayam membeberkan alasan menolak tawaran melanjutkan sekolah dari Sandiaga Uno hingga Ridwan Kamil. Roy berkata bahwa dirinya dan keluarga saat ini lebih butuh uang untuk bertahan hidup.

"Sekarang yang saya butuhin tuh uang. Meskipun sekolah penting, ya namanya saya niatnya untuk bantu orangtua, jadi ya cari uang aja," ujar Roy Citayam, saat ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Kamis (4/8/2022).

Roy Citayam kemudian menerangkan bahwa sekarang dia sudah bisa mengirim uang ke keluarganya secara rutin.

"Sekarang lo tiap minggu bisa kirim uang buat adik, abang sama bapak," kata pacar Jeje Slebew ini.

Baca Juga: Ogah Termakan Popularitas, Roy Citayam Tetap Jadi Diri Sendiri: Sombong Gak Ada Gunanya

Tak main-main, Roy Citayam bisa mendapat jutaan Rupiah dari pembuatan satu konten. Alasan itu juga yang membuat dia tak mau meninggalkan kesibukan saat ini. 

Roy Citayam dan Jeje Slebew (instagram/roy_tampan19)
Roy Citayam dan Jeje Slebew (instagram/roy_tampan19)

"Kadang satu konten bisa Rp 1 juta. Kalau dapat tiga konten ya bisa sampai Rp 5 juta," kata Roy mengungkap.

Ditambah lagi, Roy Citayam mendapat dukungan keluarga untuk melanjutkan pekerjaan dan menunda rencana sekolah lagi. 

"Keluarga tuh senang, anaknya bisa angkat derajat orangtua, bisa bantu orangtua juga," ucap Roy Citayam.

Citayam Fashion Week sempat jadi magnet di kalangan masyarakat. Dari sana, muncul nama-nama anak muda kreatif seperti Bonge, Jeje Slewb, Roy Citayam hingga Kurma.

Baca Juga: Roy Citayam Rela Putus Sekolah Demi Biayai Pengobatan Ibu dan Sekolah Adiknya

Roy Citayam [Instagram @roy_tampan19]
Roy Citayam [Instagram @roy_tampan19]

Keberadaan Citayam Fashion Week bahkan membuat para artis tertarik untuk merasakan sensasi peragaan busana di jalanan. Nama-nama seperti Gisel, Jessica Iskandar hingga Paula Verhoeven sudah menjajal langsung pengalaman tampil di sana.

Sayangny, kemunculan Citayam Fashion Week juga dianggap membawa dampak negatif. 

Para remaja yang berkumpul di sana tidak bisa menjaga kebersihan hingga membuat kawasan sekitar Dukuh Atas jadi kumuh. Kegiatan mereka juga dirasa mulai mengganggu aktivitas masyarakat sehingga petugas mengambil langkah pembubaran.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI