Suara.com - Jefri Nichol baru saja berbagi keseruan bersama Kevin Ardilova, Bryan Domani dan Giulio Parengkuan. Empat aktor ini menaiki satu motor dan berbagi video saat berada di jalan.
Jefri Nichol mengenakan kaos putih dalam video yang diunggahnya. Bintang film Dear Nathan ini menjadi pengemudi dan membonceng tiga aktor yang lain.
![Aksi Jefri Nichol, Brian Domani, Kevin Ardilova dan Giulio Parengkuan asyik menaiki motor berempat. [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/08/03/78315-jefri-nichol-brian-domani-kevin-ardilova-dan-giulio-parengkuan.jpg)
Bryan Domani dibonceng dengan posisi di depan Jefri Nichol. Sementara Kevin Ardilova ada di belakang lawan main Amanda Rawless dan Giulio Parengkuan paling ujung boncengan.
"Ketawanya pada kureng banget dah," kata Jefri Nichol di Instagram, Rabu (3/8/2022).
Lebih dari 3.400 warganet mengomentari unggahan Jefri Nichol ini. Salah satunya mengingatkan soal pelanggaran lalu lintas yang bisa ditilang polisi.
![Unggahan Jefri Nichol [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/original/2022/08/04/29205-unggahan-jefri-nichol-instagram.jpg)
"Hati-hati ketilang beb," kata @izzatulmillahiskandar.
Tapi Jefri Nichol tampaknya sudah mempunyai cara agar tidak ditilang polisi. Ia akan melontarkan alasan, "Pakai alasan om saya polisi juga."
Jawaban Jefri Nichol mendapat banyak respons dari warganet lain. Ternyata cara itu tidak cukup ampuh meloloskan yang lain dari tilang polisi.
"Makasih sarannya bang, saya sudah di polsek," kata @brayennnn____.
Baca Juga: Posisi Duduk Bryan Domani Kocak! Jefri Nichol Pamer Momen Bonceng Empat Bareng Bestie
"Alasan bapaknya teman saya polisi juga lho. Gampang tinggal telepon," timpal @dianaiyn.