Suara.com - Masalah yang tak kunjung usai dengan Jonathan Frizzy membuat Dhena Devanka khawatir ke kondisi psikis anak-anaknya.
Dalam sesi wawancara di kawasan Mampang, Jakarta pada 3 Agustus 2022, Dhena Devanka mengaku rutin membawa mereka ke psikolog untuk konsultasi.
"Anak-anak sebenarnya trauma sih nggak, soalnya sering saya bawa ngobrol dengan psikolog," ujar Dhena Devanka.
Dari hasil konsultasi ke psikolog, Dhena Devanka memastikan bahwa anak-anaknya tak terpengaruh dengan masalah orang tua mereka.
Baca Juga: Dhena Devanka Buka Suara Soal Mbak Cilok Selingkuhan Jonathan Frizzy, Benarkah Ririn Dwi Ariyanti?
"Dilihat kan anaknya seperti apa. Anak-anak tuh fine dan happy-happy saja," kata Dhena Devanka.
Pun bila mereka menangis saat berpisah dengan Jonathan Frizzy, Dhena Devanka menilai hal itu masih dalam batas wajar. Menurutnya, anak mana pun pasti akan menangis bila tak bisa bertemu ayah atau ibunya.
"Ya biasa lah ya, namanya mau pisah pasti ada nangis," tutur Dhena Devanka.
Apalagi hingga saat ini, sistem pembagian hak asuh anak antara Jonathan Frizzy dan Dhena Devanka belum ditentukan.
"Untuk pembagian anak sebenarnya kami belum ada titik temu. Penginnya ya bagi-bagi, misal dua minggu di saya terus dua minggu di dia," jelas Dhena Devanka.
Seperti diketahui, konflik Jonathan Frizzy dan Dhena Devanka belum usai meski keduanya sudah diputus cerai. Terbaru, mereka saling mengunggah bukti keburukan masing-masing selama berumah tangga lewat media sosial.
Sebagai pengingat, Dhena Devanka menggugat cerai Jonathan Frizzy pada 30 Agustus 2021. Isu orang ketiga hingga dugaan KDRT kabarnya jadi pemicu Dhena mendaftarkan gugatan.
Oleh Pengadilan Agama Jakarta Selatan, gugatan cerai Dhena Devanka terhadap Jonathan Frizzy dikabulkan pada 17 Februari 2022.