Suara.com - Artis Dinda Kanya Dewi dulu sangat dibenci banyak orang karena kesuksesan perannya sebagai Mischa karakter antagonis di sinetron Cinta Fitri.
Akibatnya banyak orang yang tidak suka dengan dirinya. Bahkan di jalan kadang dia mendapat kurang enak dari orang.
Setelah sinetron Cinta Fitri tamat, Dinda Kanya Dewi beberapa kali membintangi sinetron lain. Namun dia terpaksa vakum setelah mengalami kecelakaan yang hampir membuat matanya nyaris buta.
Beruntungnya kondisinya kini sudah membaik. Bahkan dia sudah kembali membintangi beberapa sinetron, salah satunya Samudra Cinta. Selain itu Dinda mulai mencoba series. Dia membintangi sebuah webseries Kupu Kupu Malam.
Penasaran seperti apa potret terbaru Dinda Kanya Dewi sekarang? Berikut rangkumannya:
1. Tetap Awet Muda

Di usianya yang sudah kepala tiga, penampilan Dinda Kanya Dewi tetap bak anak remaja. Apalagi wajah awet mudanya yang mendukung.
2. Beda saat Sedang di Balik Layar

Dinda sering mendapatkan peran sebagai karakter antagonis yang menyebalkan, namun dia sangat berbeda di dunia nyata.
Baca Juga: Kereta Api Tujuan Rangkasbitung Tabrak Odong-odong di Serang, 9 Orang Tewas
3. Fans K Pop