Nagita Slavina Akui Beli Jet Pribadi, Tapi Bukan untuk Sombong: Buat Investasi

Senin, 01 Agustus 2022 | 16:09 WIB
Nagita Slavina Akui Beli Jet Pribadi, Tapi Bukan untuk Sombong: Buat Investasi
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina bersama Vespa Dior yang harganya ditaksir mencapai hampir Rp 1 miliar. [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kabar Raffi Ahmad memiliki jet pribadi sampai ke telinga Titi Kamal. Bintang film Makmum itu lantas mengonfirmasikan ke Nagita Slavina.

Nagita Slavina yang disinggung soal jet pribadi gelagapan menjawab. Ibunda Rafathar dan Rayyanza Malik Ahmad ini sempat membantah, tapi pada akhirnya mengakui soal kepemilikan jet pribadi.

"Enggak, sebenernya itu tuh, sebenarnya bukan beli jet untuk ini,. Beli.. enggak, beli jetpam," kata Nagita Slavina di kanal YouTube Titi dan Tian, Minggu (31/7/2022).

"(Jet pribadi) kecil, hanya muat tujuh orang (belinya) nyicil," imbuh artis yang akrab disapa Gigi ini mengaku.

Baca Juga: Bonge Makin Viral, Raffi Ahmad Mau Buat Andara Fashion Week!

Meski Nagita Slavina berkata jet pribadinya kecil, namun bagi Titi Kamal hal itu sangat luar biasa. Mengingat tidak semua orang bisa dan mampu membeli kendaraan jetset tersebut.

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina

"Tapi tetap saja keren!" puji Titi Kamal.

Nagita Slavina berusaha merendah. Ia mengatakan, jet pribadi tersebut bahkan belum ditumpanginya. Sebab tujuan ibu dua anak itu memiliki adalah untuk berbisnis.

"Gue pakai juga belum, (jet) buat investasi. Jadi untuk disewa-sewain ke orang," kata Nagita Slavina.

Ia menambahkan,"Orang mengira, wuah punya jet pribadi, kemana-mana dipakai, enggak kayak gitu. Itu dipakai buat bisnis."

Baca Juga: Pilih Nagita Slavina Ketimbang Raffi Ahmad Sesuai Ajaran Nabi Muhammad, Rafathar Bikin Netizen Kagum

Nagita Slavina dan Titi Kamal [YouTube TS Media]
Nagita Slavina dan Titi Kamal [YouTube TS Media]

Kalaupun orang-orang sering melihat Raffi Ahmad bersama keluarga pergi dengan pesawat pribadi, kendaraan itu bukan milik mereka.

"Kalau pergi, lagi ada kegiatan apa, penyelenggara nyiapin private jet, bukan yang itu," jelas pelantun "Menerka Nerka" ini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI