
Tengah berada di Amerika untuk mendampingi Arsy berlomba, Ashanty dengan bangga mengenakan kebaya merah putih. Ibu empat orang anak ini tampil sangat anggun dengan kebaya model kutu baru yang dipadukan dengan kain batik corak warna hijau, putih, dan merah. Gayanya yang anggun persis seperti seorang putri.
4. Putri Marino

Lawan main Dian Sastro dalam film Gadis Kretek, Putri Marino juga menjadi salah satu artis yang gemar memakai kebaya. Berbeda dengan artis sebelumnya yang memakai kebaya berbahan brokat, Putri Marino memilih memakai kebaya dengan bahan katun. Kebaya warna biru yang dipakai Putri Marino merupakan jenis kebaya yang sering dipakai dalam keseharian perempuan Indonesia sebelum modernitas merambah pelosok negeri.
5. Chelsea Islan

Selanjutnya ada Chelsea Islan yang tampil cantik menawan dalam balutan kebaya modern warna navy. Seiring perkembangan zaman, ada banyak model kebaya tak hanya sebatas pada mode kutu baru saja. Chelsea Islan mengenakan kebaya dan kain batik putih dengan corak warna cokelat ini dalam rangka perayaan Hari Batik Nasional.
6. Ariel Tatum

Pemeran film Sayap-Sayap Patah, Ariel Tatum pun pernah mengungkapkan rasa bangga dan cinta pada kebaya yang ia kenakan. Kebaya warna putih rancangan Didiet Maulana ini ia kenakan di hari ulang tahunnya beberapa waktu lalu. Kebaya yang dirancang khusus untuknya menyatu dalam dirinya hingga mampu memancarkan pesona ayunya yang sangat memukau.
Sederet artis yang gemar pakai kebaya tadi menunjukkan salah satu bukti cinta mereka pada warisan budaya Indonesia. Mari dukung dan ikuti semangat mereka dalam melestarikan kebaya sebagai warisan budaya tak benda agar bisa diterima UNESCO. Kalau kamu, apa jenis kebaya favoritmu?
Kontributor : Safitri Yulikhah
Baca Juga: Ajak Remaja Citayam Fashion Week Berkebaya, Dian Sastro Kasih Tips Murah Tapi Keren