Tak Sekadar Festival Musik, ManggungDi Juga Menampilkan Banyak Konten Menarik

Ferry Noviandi Suara.Com
Sabtu, 30 Juli 2022 | 01:55 WIB
Tak Sekadar Festival Musik, ManggungDi Juga Menampilkan Banyak Konten Menarik
Konferensi pers acara festival musik bertajuk ManggungDi di Jakarta. Festival ManggungDi sendiri akan berlangsung di Edutown BSD, Tangerang, pada 3 dan 4 September 2022. [dokumentasi pribadi]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Diizinkannya kembali panggung-panggung musik, seni, dan budaya oleh Pemerintah, tentu saja disambut antusias oleh para pelakunya. Satu lagi festival musik yang siap menghibur dan menginspirasi bertajuk ManggungDi akan ditampilkan.

"ManggungDi bisa dibilang tercipta karena tuntutan berpikir kreatif dalam kondisi yang banyak dibatasi. ManggungDi, dengan value, anak bangsa yang mampu tampil dalam fleksibiltas, di manapun, kapanpun dan dalam bentuk kreatifitas positif apapun," kata Rhafi Adam, Festival Director ManggungDi dalam jumpa pers di Jakarta, baru-baru ini. 

Selain festival musik, ManggungDi juga akan menampilkan konten-konten yang menarik. Di antaranya Creative Corner, Bazaar dari para UMKM, hingga food truck culinary. Acara ini akan dihelat di Edutown BSD, Tangerang, pada 3 dan 4 September 2022.

Sejumlah musisi dari lintas genre dipastikan hadir dalam festival ManggungDi ini di antaranya Anna Hamilton (Amerika), Ndarboy Genk, Fourtwnty, Tipe-X, Jason Ranti, Rendy Pandugo, Rizky Febian, hingga Fiersa Besari.

Baca Juga: APRIL Resmi Bubar, Jinsol Dikabarkan Gabung ke STORY&PLUS

Selain musisi, ajang ini juga menampilkan belasan artworkers dan creativepreneur untuk memberikan pengalaman yang inspiratif bagi para pengunjungnya. Dari sisi artworkers dan creativepreneur, ManggungDi pengunjung bakal kehadiran Atenk (Katros Garage), Herzven (Graffiti artist) dan masih banyak lagi.

“Kita telah menyiapkan sejumlah artis-artis idola anak muda pastinya. Dan enggak ketinggalan ada sejumlah creativepreneur yang berbagi kisah suksesnya untuk bisa menginspirasi pengunjung yang hadir di ManggungDi nanti,” imbuh Rhafi Adam.

ManggungDi berharap event ini menjadi inspirasi bagi semua orang untuk berani kembali melangkahkan kakinya keluar rumah, berani berpikir kreatif dalam menyikapi kesehariannya dan menyalakan kembali pijar dalam diri agar dapat tetap menginspirasi lingkungannya.  

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI