Suara.com - Aktor Korea, Jo In Sung ulang tahun ke-41 menurut usia internasional pada hari ini, Kamis (28/7/2022). Pria yang lahir pada 28 Juli 1981 memang terkenal karena penampilannya yang ganteng dan aktingnya yang keren di sejumlah drama dan film hits.
Beberapa drama populer yang hits sudah banyak dibintanginya, seperti Memories of Bali (2004), Spring Days (2005), That Winter the Wind Blows (2013), It's Okay That's Love (2014), Dear My Friends (2016), dan akan segera bergabung dengan drama Moving di Disney+.
Jo In Sung juga sudah menunjukkan aktingnya yang solid di berbagai film seperti The Classic (2003), A Dirty Carnival (2006), dan masih banyak lagi. Penggemar juga bisa menyaksikan sisi lain dirinya saat menjadi pembawa acara reality show Unexpected Business.
Kalau kamu kepo dengan film teranyar Jo In Sung lainnya, yuk intip beberapa daftarnya di bawah ini. Simak sinopsis dan karakter keren yang dimainkannya seperti dilansir Soompi dan sumber lainnya.
1. The King (2017)

The King adalah film teranyar Jo In Sung tahun 2017 yang dibintanginya bersama Jung Woo Sung, Ryu Jun Yeol, Bae Sung Woo, Kim Eui Sung, dan Kim Ah Joong. Film thriller aksi politik ini disutradarai oleh sutradara Han Jae Rim tentang dua jaksa yang berusaha menggunakan kekuasaan absolut mereka melalui manipulasi dan penipuan.
Jo In Sung berperan sebagai Park Tae Soo, jaksa yang bekerja sangat keras melalui masa kecilnya yang sulit untuk mencapai posisinya sekarang. Dengan keberuntungan, dia bisa masuk ke lingkaran seorang jaksa jagoan yang punya banyak pengaruh dan koneksi bernama Han Kang Sik (Jung Woo Sung).
2. The Great Battle (2018)

Jo In Sung membintangi film sukses lainnya tahun 2018 bertajuk The Great Battle. Film ini juga banjir bintang ternama seperti Nam Joo Hyuk, Park Sung Woong, Bae Sung Woo, Um Tae Goo, Seolhyun AOA, Park Byung Eun, dan lainnya.
Baca Juga: Momen Haru Driver Ojol Bertemu Penumpang Baik, Belikan Kado untuk Anaknya yang Sedang Berulang Tahun
The Great Battle merupakan film sejarah epik yang menceritakan kisah pertempuran di Benteng Ansi yang berlangsung selama 88 hari. Jo In Sung berperan sebagai jenderal Yang Man Chun yang memimpin tentara Goguryeo untuk melawan invasi 500 ribu pasukan Dinasti Tang yang mencoba merebut benteng Ansi.