4 Fakta See You in My 19th Life, Incar Shin Hye Sun, Ahn Bo Hyun dan Ha Yun Kyung Sebagai Pemain Utama

Ismail Suara.Com
Kamis, 28 Juli 2022 | 03:00 WIB
4 Fakta See You in My 19th Life, Incar Shin Hye Sun, Ahn Bo Hyun dan Ha Yun Kyung Sebagai Pemain Utama
Fakta See You in My 19th Life (Kolase Instagram/@shinhs831/@bohyunahn/@hayoonkie)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Fakta See You in My 19th Life (Instagram/@bohyunahn)
Fakta See You in My 19th Life (Instagram/@bohyunahn)

Pada April 2022 lalu, Ahn Bo Hyun ditawari bergabung sebagai pemeran utama pria bernama Moon Seo Ha di See You in My 19th Life dan dia sedang meninjaunya secara positif. Moon Seo Ha adalah putra dari keluarga chaebol yang hidup dengan trauma mendalam.

Saat berusia sembilan tahun, Moon Seo Ha pernah mengalami kecelakaan mobil dengan cinta pertamanya saat pergi ke taman hiburan. Bila menerimanya, ini akan menjadi karya teranyar Ahn Bo Hyun setelah My Name dan Yumi's Cells tahun 2021, serta Military Prosecutor Doberman dan Yumi's Cells 2 tahun 2022. Ahn Bo Hyun juga akan tampil spesial di drama Adamas dan membintangi film baru berjudul 2 O'Clock Date.

4. Karakter yang Sedang Dipertimbangkan Ha Yun Kyung

Fakta See You in My 19th Life (Instagram/@hayoonkie)
Fakta See You in My 19th Life (Instagram/@hayoonkie)

Ha Yun Kyung juga telah menerima tawaran untuk membintangi drama See You in My 19th Life dan sedang mempertimbangkannya secara positif. Jika Ha Yun Kyung menerima tawaran itu, dia akan memerankan Cho Won, adik perempuan Yoon Joo Won.

Yoon Joo Won adalah nama Ban Ji Eum (Shin Hye Sun) di kehidupan sebelumnya dan juga merupakan cinta pertama Moon Seo Ha (Ahn Bo Hyun). Saat ini, Ha Yun Kyung sedang mendapatkan popularitas besar lewat perannya sebagai pengacara di drama populer Extraordinary Attorney Woo. Aktris kelahiran tahun 1992 ini sebelumnya pernah membintangi drama Queen of Mystery 2, Matrimonial Chaos, Hospital Playlist 1 dan 2 serta She Would Never Know.

Itu dia beberapa fakta See You in My 19th Life, drama baru yang mengincar Shin Hye Sun, Ahn Bo Hyun dan Ha Yun Kyung. Semoga mereka semua menerima tawaran dramanya ya. Tunggu kabar selanjutnya!

Kontributor : Yoeni Syafitri Sekar

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI