Suara.com - Citayam Fashion Week sedang ramai dibicarakan. Hal itu karena sekelompok remaja berpakaian nyentrik asal Citayam dan Bojong Gede yang berkumpul di Stasiun BNI City, kawasan Sudirman, Jakarta Pusat.
Citayam Fashion Week turut menarik perhatian artis maupun figur publik Tanah Air, tak terkecuali Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil.
Ridwan Kamil menjadi salah satu publik figur yang mencoba Citayam Fashion Week. Aksinya pun dilakukan di atas zebra croos, di Stasiun BNI City, kawasan Sudirman, Jakarta Pusat.
Aksi Gubernur Jawa Barat itu pun mengundang decak kagum. Apa lagi saat beraksi seperti model dia mengajak para tukang ojek on line.
Baca Juga: Nikita Mirzani Dijemput Paksa di Mall, Gilang Juragan 99-Shandy Purnamasari Berpisah
Penasaran seperti aksinya? Berikut rangkumannya:
1. Ridwan Kamil mengikuti Citayam Fashion Week saat menghadiri rapat di Kajarta (Kawasan Jakarta Raya). Tak hanya bareng remaja, sekumpulan driver ojol pun tampak ikut menemani Ridwan Kamil.
2. Karena baru menghadiri rapat, Ridwan Kamil awalnya mengenakan batik. Ridwan Kamil mengaku diundang Gubernur Anies Baswedan untuk meramaikan ruang publik Jakarta lewat Citayam Fashion Week.
3. Kemudian Ridwan Kamil 'menyulap' penampilannya yang semula mengenakan batik resmi menjadi lebih kece. Ridwan Kamil tampak mengenakan setelan jas cokelat dengan tas dan topi berwarna senada.
4. Sunglasses yang digunakan Ridwan Kamil pun semakin membuat penampilannya kece. Rekan-rekan driver ojol pun tak mau kalah mengikuti Citayam Fashion Week bareng Gubernur Jawa Barat tersebut.
5. Outfit Ridwan Kamil rupanya dari brand dari Wong Hang Tailor karya Samuel Wongso. Brand tersebut sudah punya nama besar karena telah didirikan sejak 1933.
6. Dalam Citayam Fashion Week tersebut, Ridwan Kamil bersama para driver ojol mengaku sebagai 'Model Dunia'. Sedangkan Ridwan Kamil bersama petugas kebersihan alias pasukan orange menyebut diri mereka 'Model Ibu Kota'.
Itu dia momen seru Ridwan Kamil Ikut Citayam Fashion Week. Bagaimana pendapatmu?
Kontributor : Neressa Prahastiwi