5 Drama Sukses Lee Yoo Mi, Aktris Korea yang Hari Ini Ulang Tahun Ke-28

Ismail Suara.Com
Senin, 18 Juli 2022 | 13:22 WIB
5 Drama Sukses Lee Yoo Mi, Aktris Korea yang Hari Ini Ulang Tahun Ke-28
Drama Lee Yoo Mi (Instagram/@leeyoum262)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Lee Yoo Mi ulang tahun ke-28 menurut perhitungan internasional pada hari ini, Senin (18/7/2022). Artis yang semakin dikenal setelah membintangi All of Us Are Dead memulai kariernya di dunia akting dengan membintangi film The Yellow Sea di tahun 1994.

Namun namanya semakin berkibar setelah sukses membintangi serial Squid Game. Semakin terkenal setelah dirinya bermain menjadi perempuan yang menyebalkan di film All of Us Are Dead.

Yang sudah penasaran dengan drama Lee Yoo Mi paling baru, yuk intip beberapa di antaranya di bawah ini. Simak sinopsis dan karakter apik yang diperankannya seperti dilansir dari Soompi dan sumber lainnya.

1. 365: Repeat The Year (2020)

Baca Juga: Ulang Tahun ke-44, Intip Drama Hits Aktor Korea Joo Sang Wook

Drama Lee Yoo Mi (Soompi)
Drama Lee Yoo Mi (Soompi)

365: Repeat the Year adalah drama tentang permainan bertahan hidup misterius ketika 10 orang "mengatur ulang" hidup mereka dengan kembali ke masa tepat satu tahun yang lalu. Mereka kembali ke masa lalu dengan harapan punya kehidupan yang lebih baik, namun malah terjebak ke dalam nasib baru yang tidak terduga.

Lee Joon Hyuk berperan sebagai detektif bernama Ji Hyung Joo, dan Nam Ji Hyun berperan sebagai penulis webtoon bernama Shin Ga Hyun. Kim Ji Soo berperan sebagai Lee Shin, psikolog misterius yang memberi 10 orang kunci untuk mengatur ulang nasib mereka. Sementara itu, Lee Yoo Mi berperan sebagai Kim Se Rin.

2. Squid Game (2021)

Drama Lee Yoo Mi (Instagram/@leeyoum262)
Drama Lee Yoo Mi (Instagram/@leeyoum262)

Lee Yoo Mi berperan sebagai Ji Yeong atau peserta nomor 240 yang simpatik dan rela berkorban dalam serial Netflix berjudul Squid Game yang meraih kesuksesan luar biasa. Ini merupakan drama tentang permainan bertahan hidup misterius dengan hadiah 45,6 miliar won.

Lee Jung Jae dan Park Hae Soo memerankan dua teman masa kecil yang akhirnya bergabung dalam permainan hanya untuk mengetahui bahwa ada lebih banyak yang dipertaruhkan daripada sekadar uang. Lee Byung Hun, Wi Ha Joon, Jung Ho Yeon, Heo Sung Tae dan lainnya juga membintangi drama ini.

Baca Juga: Ini Dia 4 Kejutan Sederhana yang Buat Wanita Bahagia di Hari Ulang Tahunnya

3. All of Us Are Dead (2022)

Drama Lee Yoo Mi (Instagram/@leeyoum262)
Drama Lee Yoo Mi (Instagram/@leeyoum262)

Sangat kontras dengan karakternya yang rela berkorban dalam Squid Game, Lee Yoo Mi berperan sebagai siswa kaya yang jahat, egois dan arogan bernama Lee Na Yeon dalam drama All of Us Are Dead tahun 2022. Ini adalah serial Netflix tentang sekelompok siswa yang menunggu untuk diselamatkan setelah virus zombie menyebar di sekolah mereka.

Drama ini luar biasa populer karena dalam satu hari setelah rilis resminya pada 28 Januari 2022, acara tersebut menempati peringkat pertama di chart Netflix di 25 negara di seluruh dunia. Drama ini juga dibintangi oleh Park Ji Hu, Yoon Chan Young, Cho Yi Hyun, Lomon dan masih banyak lagi.

4. Mental Coach Jegal Gil (2022)

Drama Lee Yoo Mi (Instagram/@leeyoum262)
Drama Lee Yoo Mi (Instagram/@leeyoum262)

Lee Yoo Mi siap menyapa penggemar lewat drama barunya tahun 2022 ini berjudul Mental Coach Jegal Gil. Drama ini juga menggandeng Jung Woo, Kwon Yool, dan Park Se Young dalam peran utama. Ini merupakan drama olahraga tentang mantan atlet nasional yang berhenti dari olahraga usai menyebabkan skandal dan kemudian menjadi pelatih mental.

Lee Yoo Mi akan menjadi Cha Ga Eul, mantan peraih medali emas skating kecepatan pendek kelas dunia yang sedang terpuruk. Cha Ga Eul menyalahkan dirinya sendiri atas keadaannya tersebut sampai dia bertemu dengan pelatih mental Je Gal Gil (Jung Woo). Dramanya belum mengumumkan jadwal tayang.

5. Strong Woman Kang Nam Soon (2023)

Drama Lee Yoo Mi (Instagram/@leeyoum262)
Drama Lee Yoo Mi (Instagram/@leeyoum262)

Lee Yoo Mi juga sudah punya drama baru tahun 2023 yang merupakan sekuel dari drama hits Strong Woman Do Bong Soon berjudul Strong Woman Kang Nam Soon. Drama ini akan dibintangi oleh Lee Yoo Mi, Ong Seong Wu, Byun Woo Seok, Kim Hae Sook, dan Kim Jung Eun.

Sekuelnya ini akan berkisah tentang sepupu jauh Do Bong Soon yang bernama Kang Nam Soon. Dia adalah wanita yang memiliki kekuatan luar biasa seperti ibunya Hwang Geum Joo dan neneknya Gil Joong Gan. Drama ini akan berpusat pada kasus kejahatan narkoba baru yang terjadi di Gangnam. Syuting Strong Woman Kang Nam Soon akan dimulai tahun ini dan dijadwalkan tayang pada paruh pertama tahun depan.

Itu dia beberapa drama Lee Yoo Mi paling baru yang wajib kamu saksikan kembali di momen pertambahan usianya ini. Jangan lupa tunggu jadwal tayang drama barunya, yaitu Mental Coach Jegal Gil dan Strong Woman Kang Nam Soon ya. Happy birthday, Lee Yoo Mi!

Kontributor : Yoeni Syafitri Sekar

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Sinopsis Clean With Passion For Now, Drama Kim Yoo Jung yang Sukses Tayang di Tahun 2018-2019
Sinopsis Clean With Passion For Now, Drama Kim Yoo Jung yang Sukses Tayang di Tahun 2018-2019
Biodata dan Agama Davina Karamoy, Aktris Mualaf yang Pacari Asnawi Mangkualam Sebelum ke Korea Selatan
Biodata dan Agama Davina Karamoy, Aktris Mualaf yang Pacari Asnawi Mangkualam Sebelum ke Korea Selatan
Verrell Bramasta Beli Mobil Baru Mercedes-Benz G-Class di Ulang Tahun ke-28, Sarni Langsung Protes
Verrell Bramasta Beli Mobil Baru Mercedes-Benz G-Class di Ulang Tahun ke-28, Sarni Langsung Protes
Hacker Anonymous Siap Bongkar Korupsi Jokowi, Netizen: Gibran dan Kaesang Bantu Bapak!
Hacker Anonymous Siap Bongkar Korupsi Jokowi, Netizen: Gibran dan Kaesang Bantu Bapak!
Ganjar Pranowo Ulang Tahun 28 Oktober, Karakteristik Scorpio Air Punya Keinginan Menguasai Dunia
Ganjar Pranowo Ulang Tahun 28 Oktober, Karakteristik Scorpio Air Punya Keinginan Menguasai Dunia
Jelang Ulang Tahun ke-36, Nagita Slavina Banjir 5 Foto Nostalgia dari Sang Ibu
Jelang Ulang Tahun ke-36, Nagita Slavina Banjir 5 Foto Nostalgia dari Sang Ibu

TERKINI