Tak Kebagian Kursi di Ruang Tunggu Stasiun Yogyakarta, Ustaz Yusuf Malah Bersyukur: Alhamdulillah

Kamis, 14 Juli 2022 | 17:24 WIB
Tak Kebagian Kursi di Ruang Tunggu Stasiun Yogyakarta, Ustaz Yusuf Malah Bersyukur: Alhamdulillah
unggahan ustaz Yusuf Mansur (Instagram/@yusufmansurnew)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dalam rangka meninggalkan kota Yogyakarta, Ustaz Yusuf Mansur dan keluarganya berangkat menggunakan transportasi kereta api.

Kendati demikian, ustaz Yusuf Mansur kecewa lantaran tidak kebagian tempat duduk di ruang tunggu Stasiun Yogyakarta alias Stasiun Tugu.

"Enggak ada tempat duduk buat sebagian, berdiri. Alhamdulillah," kata Ustaz Yusuf Mansur. 

unggahan ustaz Yusuf Mansur (Instagram/@yusufmansurnew)
unggahan ustaz Yusuf Mansur (Instagram/@yusufmansurnew)

Lewat unggahan terbarunya, Ustaz Yusuf Mansur membagikan suasana ruang tunggu Stasiun Tugu yang padat.

Baca Juga: Ustaz Yusuf Mansur Ingin Wirda Mansur Menikah di GBK, Berharap Balik Modal

"Stasiun Jogja, mudah-mudahan lebih banyak tempat buat nunggu," sambungnya.

Berbanding terbalik dengan ruang tunggu Ustaz Yusuf Mansur, ruang tunggu di bagian lain sudah tersedia dengan baik. 

Ustaz Yusuf Mansur ditemui di acara Wisuda Akbar Tahfizh Quran di Pesantren Tahfizh Daarul Quran, di kawasan Cipondoh, Kota Tangerang, Sabtu (2/7/2022) malam. [Ferry Noviandi/Suara.com]
Ustaz Yusuf Mansur ditemui di acara Wisuda Akbar Tahfizh Quran di Pesantren Tahfizh Daarul Quran, di kawasan Cipondoh, Kota Tangerang, Sabtu (2/7/2022) malam. [Ferry Noviandi/Suara.com]

"Sisi yang satu, sudah banyak tempat duduk buat nunggu kereta. Tinggal sisi yang satu, makasih," ujarnya dilansir dari Instagram @yusufmansurnew pada Kamis (14/7/2022).

Kendati demikian, ustaz Yusuf Mansur mengapresiasi kebersihan yang dijaga oleh Stasiun Tugu.

"Tempatnya bersih banget Masya Allah, makasih kawan-kawan Kereta Api. Semoga layanannya tambah membaik, tambah keren," tutur Ustaz Yusuf Mansur.

Baca Juga: Ustaz Yusuf Mansur Ngaku Halu Ingin Gelar Pernikahan Wirda di GBK dan Disiarkan 24 Jam di TV

Sebagai informasi, Ustaz Yusuf Mansur sempat disorot publik usai rumahnya digeruduk warga beberapa waktu lalu atas dugaan penipuan.

Akan tetapi, gugatan Ustaz Yusuf Mansur dituding ingkar janji atas investasi tabung tanah dan wanprestasi ditolak oleh Pengadilan Negeri Tangerang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI