Suara.com - Penyakit penyumbatan di otak Pak Ogah memengaruhi psikisnya. Ia sering mengamuk di rumah dan gaya bicaranya pun melantur.
Kondisi tersebut sudah muncul sejak Desember 2021. Tapi keluarga tidak mau gegabah dan terpancing emosi.
Mereka berusaha menenangkan lelaki yang bernama lengkap Abdul Hamid ini. Salah satu caranya dengan memenuhi keinginan Pak Ogah saat itu.
"Ya kami tanya dia maunya apa? Minta KFC, roti, wafer," kata keponakan Pak Ogah, Harmah saat ditemui tim Suara.com di kediamannya kawasan Bekasi, Jumat (8/7/2022).
Baca Juga: Ada Penyumbatan di Otak, Pak Ogah Tidak Bisa Tidur Pulas Karena Tahan Sakit
Tapi Harmah menjelaskan, untuk saat ini amarah Pak Ogah tidak sampai berteriak apalagi nekat ke luar rumah. Sebab keluarga siaga menjaga lelaki 73 tahun ini.
"Hanya seperti ini saja (meracau), komunikasi juga sudah tidak jelas," kata Harmah.
Di rumah tadi pun, Pak Ogah sesekali mengucapkan kata-kata yang tidak jelas. Seringkali, ucapan ingin pulang yang terlontar dari mulut pengisi suara di acara Unyil ini.
"Yuk pulang yuk, sudah malem tuh," kata Pak Ogah, yang mana pada saat itu kondisinya masih sore hari.
Harmah pun tidak mengetahui maksud dari ucapan Pak Ogah yang bilang ingin pulang.
Baca Juga: Alhamdulillah Pak Ogah Kini Bisa Berjalan, tapi Bicaranya Melantur Minta Pulang
"Kita juga tanya mau pulang kemana, dia diam saja. Itu yang selalu disebutkan," terang Harmah.