Junior MasterChef Indonesia Akhirnya Tayang, Intip Tantangan yang Diberikan Juri

Sumarni Suara.Com
Minggu, 03 Juli 2022 | 13:43 WIB
Junior MasterChef Indonesia Akhirnya Tayang, Intip Tantangan yang Diberikan Juri
Para dewan juri Junior MasterChef Indonesia [Instagram/@juniormasterchefina]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Junior Masterchef Indonesia akhirnya tayang di layar kaca. Dalam episode yang mengudara pada Minggu (3/7/2022), akan ada 13 peserta yang bersaing.

Mereka berjuang keras untuk mendapatkan apron putih dan melangkah ke babak selanjutnya.

Para peserta nantinya akan mendapatkan tantangan spesial dari para dewan juri.

"Para peserta datang dengan membawa keranjang yang berisikan bahan makanan yang berbeda-beda," demikian bunyi surel yang diterima Suara.com.

Baca Juga: Terkenal Galak, Sisi Lain Chef Juna Diungkap Pacar saat di Pesawat

Junior MasterChef Indonesia [siaran pers]
Junior MasterChef Indonesia [siaran pers]

"Mereka diberikan waktu selama 60 menit untuk memasak dengan bahan makanan yang mereka bawa.," sambungnya lagi.

Ketiga juri yang terdiri dari Chef Arnold, Chef Juna dan Chef Marinka akan berkeliling melihat masakan para peserta. Nantinya, mereka juga akan mencicipi makanan mereka dan memberikan penilaiannya.

Sebelumnya dalam penayangan Sabtu (2/7/2022), para juri memberikan tantangan memasak beef steak dengan durasi 30 menit. Tingkat kematangannya harus medium.

Lalu ada juga tantangan memasak ayam yang didemokan langsung oleh Chef Arnold. Mereka yang memasak dengan kematangan sempurna dipastikan lolos ke babak berikutnya.

Seperti diketahui, Junior MasterChef Indonesia tayang setiap Sabtu dan Minggu sekira pukul 16.00 WIB. Ajang ini bisa disaksikan di RCTI.

Baca Juga: Dapat Suntikan Dana Rp 101 M, Mangkokku Siap Mendunia

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI