Suara.com - Penyanyi Agnez Mo kembali menjadi buah bibir. Kali ini karena wajahnya menjadi cover cover majalah Bazaar Vietnam edisi Juli 2022.
Tak hanya menunjukkan akting dan suaranya, Agnez Mo juga menampilkan kelihaiannya berpose di depan kamera untuk sebuah majalah. Pada sampul Bazaar Vietnam 22/7 tersebut Agnez Mo sukses memukau penggemar dengan gaun serba putih.
Jadi sorotan publik, berikut sederet pesona Agnez Mo Jadi Cover majalah Bazaar Vietnam. Penasaran seperti apa potretnya? Keep scrolling!
1. Stunning Dalam Balutan Dress Putih
Baca Juga: Gaya Agnez Mo Jadi Cover Majalah Harper's Bazaar Vietnam, Elegan dan Tetap Seksi
Agnez Mo kembali membuat publik terpana dengan pencapaiannya. Kali ini penyanyi kelahiran 1986 itu menjadi model sampul sebuah majalah luar negeri.
Dalam cover majalah Bazaar Vietnam tersebut, penyanyi yang pernah berduet dengan Timbaland ini tampil mengenakan gaun putih dari Candice Wu Couture. Dipadukan dengan jaket crop top bercorak merah, Agnez tampak stunning dengan tatanan rambut cetarnya.
2. Bikin Pangling
Nggak cuma memukau, penampilan aktris berusia 35 tahun tersebut bahkan sukses bikin penggemar pangling. Tak hanya tunjukkan prestasi bermusik, Agnez juga tampil dengan pose seksi di pemotretan terbarunya.
3. Flawless dengan makeup on point
Baca Juga: Agnez Mo Kembali Mejeng di Cover Majalah Luar Negeri, Kali Ini Pangling Banget!
Dalam pemotretan untuk majalah Harper's Bazaar Vietnam itu, Agnez mengenakan makeup yang semakin memancarkan auranya. Konsep riasan on point membuatnya tampil menawan dalam majalah yang terbit di bulan kelahirannya, Juli mendatang.
4. Bak pengantin
Dalam balutan gaun putih Agnez tampil bak pengantin yang tengah melakukan pemotretan pre wedding. Latihan dulu, sebelum nanti prewed beneran nih.
5. Cocok dengan Gaya Apa Pun
Selain tampil mengenakan gaun putih bak pengantin, Agnez juga sukses menunjukkan pesonanya saat pakai dress hitam bermotif merah.
Nah, itu dia sederet pesona Agnez Mo jadi cover majalah Bazaar Vietnam yang stunning abis.