Konser Prost Fest 2022 Dimeriahkan Slank, Jason Ranti hingga Ndarboy Genk

Ferry Noviandi Suara.Com
Kamis, 30 Juni 2022 | 21:44 WIB
Konser Prost Fest 2022 Dimeriahkan Slank, Jason Ranti hingga Ndarboy Genk
Konferensi pers Prost Fest 2022. [dokumentasi pribadi]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pandemi yang perlahan menghilang membuat peherlatan musik dan pentas seni lainnya kembali menggeliat. Untuk yang pertama kali, festival musik Prost Fest 2022 akan digelar.

Prost Fest 2022 akan digelar di Pantai Mertasari, Sanur, Bali pada 13 dan 14 Agustus 2022. Sederet artis dengan berbagai genre telah menyatakan siap tampil di ajang ini. Mereka di antaranya, Slank,  Jason Ranti, Rub of Rub, Barasuara, Kaleb J, Shaggy Dog, The Panturas, Rollfast, HIVI, The Adams, Navicula, The Hydrant, Ndarboy Genk, Nostress, Diskoria, Soulfood, Superman is Dead, Mahalini feat. Rizky Febian hingga Manja.

Konferensi pers Prost Fest 2022. [dokumentasi pribadi]
Konferensi pers Prost Fest 2022. [dokumentasi pribadi]

Yang beda, festival musik ini punya misi untuk mengangkat band lokal. Dalam festival ini para band lokal akan berkolaborasi dengan sejumlah artis besar. Hal ini membuat band lebih terekspos dan diharapkan disa bersaing di kancah Nasional, bahkan dunia.

Sebagai festival yang baru pertama kali diselenggarakan, Prost Fest 2022 ingin menjadi ajang unjuk talenta dan karya bagi para musisi Indonesia. Baik yang berskala Nasional maupun yang emerging new artists di industri musik Indonesia Tanah Air,” kata Muhamad Aldian, Progaram Director Prost Fest dalam jumpa pers di Jakarta, baru-baru ini.

Baca Juga: 7 Gaya Raisa saat Manggung, Selalu Totalitas saat Gelar Konser

Bimbim mewakili Slank mengaku sangat antusias dengan Prost Fest 2022 ini. Karena bagi Slank, Bali adalah rumah kedua dan banyak karya diciptakan di Pulau Dewata.

Bimbim Slank ikut hadir di peluncuran single perdana sang putri, Mezzaluna bertajuk In Situ melalui jumpa pers virtual, Kamis (23/9/2021)
Bimbim Slank [Suara.com]

"Bali bisa jadi rumah kedua bagi kami, dan banyak karya-karya Slank terinspirasi dari sini. Tentu kami sangat mendukung adanya gerakan untuk mempromosikan musisi-musisi lokal Bali terutama generasi muda dan baru muncul, untuk bisa tampil di skala yang lebih luas lagi," kata Bimbim di tempat yang sama.

"Makin banyak jam terbang dan kesempatan manggung di acara musik yang besar seperti salah satunya Prost Fest ini, semoga talenta mereka semakin terasah dan nama mereka semakin bersinar, akhirnya mampu bersaing di ranah musik nasional maupun internasional," kata Bimbim melanjutkan.

Konferensi pers Prost Fest 2022. [dokumentasi pribadi]
Konferensi pers Prost Fest 2022. [dokumentasi pribadi]

Totalnya akan ada 34 penampil. Mereka akan tampil di Prost Stage dan Singaraja Stage. Untuk Singaraja Stage, 70 persennya akan menjadi tempat bereksplorasinya para artist dan band lokal pride asli Bali. Ini adalah perwujudan dari salah satu misi Prost Fest 2022 yang ingin memperkenalkan talenta-talenta lokal Bali ke kancah yang lebih luas lagi.

Penjualan tiket akan dimulai pada Rabu, 29 Juni2022 pukul 19:00 WIB melalui  website www.prostfest.id. Yang menarik nih, hasil penjualan tiket Proset Fest 2022 akan didonasikan untuk pengembangan industri kreatif dan pariwisata di pulau Bali.

Baca Juga: Bian Gindas Rilis Single Baru di 7 Negara

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI