Suara.com - Siti Badriah dan Krisjiana Baharudin mulai membiasakan diri dengan peran baru mereka sebagai orangtua. Keduanya makin sigap dalam mengurus anak.
"Alhamdulillah kerja samanya sekarang luar biasa, kondusif sekali," ujar Krisjiana Baharudin ditemui di CGV Grand Indonesia, Jakarta, Selasa (28/6/2022) malam.
Butuh proses yang tidak mudah bagi Siti Badriah dan Krisjiana Baharudin dalam beradaptasi menjadi orangtua. Apalagi di masa awal kelahiran, perempuan 30 tahun itu masih sulit bangun dari tidurnya saat sang anak rewel.
"Pas awal-awal Siti suka enggak bangun ya. Tapi aku kasihan juga karena baru lahiran kan, enggak tega, jadi aku juga enggak bangunin. Mending aku aja yang selesain jaga sampai pagi," kata Krisjiana Baharudin.
Baca Juga: Kaget Usai Tahu Rasanya Jadi Ayah, Suami Siti Badriah: Oh Ya Ampun
"Kalau sekarang dia yang bangun pagi-pagi, dari jam 2 sampai jam 5, habis itu kami ganti-gantian," katanya menyambung.
Siti Badriah juga sempat mengalami baby blues karena khawatir tidak bisa menjadi ibu yang baik untuk sang buah hati.
"Dia kayak sedih, takut enggak bisa ngurus anak dengan baik," imbuh Krisjiana Baharudin.
Beruntung bagi Krisjiana Baharudin, baby blues yang dialami Siti Badriah tidak berlangsung lama. Pelantun "Lagi Syantik" kini mulai bisa beradaptasi dengan tugas barunya sebagai ibu.
Untuk saat ini, Siti Badriah malah lebih khawatir tidak bisa mengembalikan berat badan seperti semula.
Baca Juga: Sukses Beradegan Isap Ganja, Krisjiana Baharudin Kalahkan 7 Aktor
"Dia takut gendut aja sebenarnya, takut enggak kurus lagi," ucap Krisjiana Baharudin.
Krisjiana Baharudin sendiri sebelumnya sempat mengungkap kekagetan saat harus berperan sebagai seorang ayah. Ia tak menyangka bakal ikut kewalahan mengurus bayi.
"Oh ya ampun, bergadangnya luar biasa. Kan jam tidur jadi terganggu," kata bintang film Suka Duka Berduka ini.
Siti Badriah dan Krisjiana Baharudin dikaruniai anak pertama berjenis kelamin perempuan pada 18 Maret 2022. Bayi mereka diberi nama Xarena Zenata Denallie Baharudin.