Ultah ke-35 Tahun, Intip 7 Metamorfosa Lee Min Ho

Rena Pangesti Suara.Com
Kamis, 23 Juni 2022 | 07:15 WIB
Ultah ke-35 Tahun, Intip 7 Metamorfosa Lee Min Ho
Metamorfosa Lee Min Ho [Instagram/@actorleeminho]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Lee Min Ho baru saja merayakan ulang tahun ke-35 pada 22 Juni 2022. Bintang serial The King Eternal Monarch ini pun mendapatkan banyak hadiah.

Lee Min Ho memperlihatkan tumpukan kado beserta hadiah lainnya di Instagram. Beberapa yang terlihat seperti boneka, bunga dan masih banyak lagi lainnya.

Foto: 4 Potret Lee Min Hoo Ketika Ulang Tahun, Kadonya Selalu Banyak (instagram/actorleeminho)
Foto: 4 Potret Lee Min Hoo Ketika Ulang Tahun, Kadonya Selalu Banyak (instagram/actorleeminho)

"Terima kasih Minoz, aku sangat bahagia hari ini," tulis Lee Min Ho.

Menandai momen spesial ini, tim Suara.com telah merangkum metamorfosa Lee Min Ho. Seperti apa potretnya? Berikut 6 diantaranya.

Baca Juga: 10 Artis Korea jadi Brand Ambassador Produk Lokal, Lee Min Ho dan Choi Siwon Lebih dari Satu

 1. Bayi

Metamorfosa Lee Min Ho [Instagram/@actorleeminho]
Metamorfosa Lee Min Ho [Instagram/@actorleeminho]

Lee Min Ho lahir di Seoul, Korea Selatan pada 22 Juni 1987. Saat kecil, aktor asuhan MYM Entertainment ini tak pernah bercita-cita sebagai artis.

Keinginannya adalah menjadi pesepakbola profesional. Sayang, saat duduk di kelas 5 SD Lee Min Ho mengalami cedera dan harus mengurungkan cita-citanya itu.

2. Awal karier

Metamorfosa Lee Min Ho [YouTube: SBS Mandarin]
Metamorfosa Lee Min Ho [YouTube: SBS Mandarin]

Lee Min Ho mengawali karier di usia 16 tahun dengan membintangi serial Sharp (2003). Setelahnya, hampir setiap tahun ia tampil di drama Korea.

Baca Juga: 10 Drama Korea tentang Cinta Beda Dunia, Ada Guardian: The Lonely and Great God

Salah satunya adalah Mackarel Run (2007) di mana Lee Min Ho mendapatkan peran utama.

3. Tampil keriting di drakor Boys Before Flowers

Metamorfosa Lee Min Ho [Instagram/@kbsworldtv]
Metamorfosa Lee Min Ho [Instagram/@kbsworldtv]

Saat Mackarel Run tak begitu menarik penonton, Lee Min Ho tidak patah semangat. Ia tampil beda dengan rambut keriting di serial Boys Before Flowers (2009).

Drama Korea ini pun meledak di pasaran, mendapatkan endorse dan menjadikan Lee Min Ho menjadi bintang hallyu.

4. Ubah gaya rambut di Personal Taste

Metamorfosa Lee Min Ho [IMDb]
Metamorfosa Lee Min Ho [IMDb]

Selang setahun, Lee Min Ho membintangi serial Personal Taste (2010). Gaya rambut keritingnya mendadak hilang dan berganti dengan model lain.

5. Penampilan saat wajib militer

Metamorfosa Lee Min Ho [Instagram/@actorleeminho]
Metamorfosa Lee Min Ho [Instagram/@actorleeminho]

Lahir sebagai pria Korea, Lee Min Ho juga dengan gagah menjalani wajib militer di 2017. Setahun setelahnya, ia memperlihatkan rambut pendek lengkap dengan masker.

6. Comeback di drakor The King Eternal Monarch

The King: Eternal Monarch [soompi]
The King: Eternal Monarch [soompi]

Sebagai aktor dengan sejumlah proyek, Lee Min Ho memang memperhatikan penampilan. Ia tak menggunakan model rambut menyamping seperti dalam drama Personal Taste maupun Boys Before Flower.

Saat comeback usai wajib militer, Lee Min Ho tampil dengan rambut belah tengah di serial The King Eternal Monarch (2020).

7. Potret Lee Min Ho terkini

Metamorfosa Lee Min Ho [Instagram/@actorleeminho]
Metamorfosa Lee Min Ho [Instagram/@actorleeminho]

Dua tahun setelah proyek The King Eternal Monarch, Lee Min Ho kembali memperlihatkan rambut panjang dan sedikit ikal. Potret ini pun terlihat saat mantan pacar Bae Suzy ini mengunggah foto ulang tahunnya.  

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI