Suara.com - Aktor Iko Uwais sudah menjalani pemeriksaan sebagai saksi terlapor terkait dugaan pengeroyokan yang dilaporkan Rudi. Iko keluar dari Gedung Porles Metro Bekasi menyapa awak media sambil tersenyum lebar.
"Alhamdulillah saya terfasilitasi. Alhamdulillah lancar," kata Iko Uwais sambil senyum, Jumat (17/6/2022).
Iko Uwais menjalani pemeriksaan kurang lebih tiga jam. Aktor laga itu tampak tenang ditemani kuasa hukumnya.
Kasat Reskrim Polres Metro Bekasi Kota, Kompol Ivan Aditira juga menyatakan pemeriksaan berjalan dengan lancar. Selanjutnya, pihaknya bakal melakukan analisa lebih lanjut untuk proses berikutnya.
Baca Juga: Kasus Penganiayaan, Iko Uwais Jalani Pemeriksaan di Polres Bekasi Kota Sore Ini
"Kami akan lakukan penelitian, analisa, untuk mekanisme pemeriksaan selanjutnya," kata Ivan.
Sebelumnya diberitakan, Iko Uwais dipanggil kepolisian Bekasi Kota untuk dimintai klarifikasi terkait dugaan pengeroyokan pria bernama Rudi di Bekasi. Ini merupakan panggilan kedua untuk Iko Uwais usai sempat memohon penundaan pemeriksaan 14 Juni lalu.
Kasus Iko Uwais berawal dari tetangganya, Rudi yang melaporkan Iko Uwais terkait dugaan pengeroyokan. Ia menyebut menjadi korban pemukulan Iko dan kakaknya, Firmansyah usai percekcokan yang terjadi karena perkara pekerjaan.
sementara Iko Uwais membantah tudingan tersebut dan berdalih hanya melakukan pembelaan diri. Ia kemudian balik melaporkan Rudi ke Polda Metro Jaya atas dugaan kasus pencemaran nama baik dan penganiayaan.
Baca Juga: Selain Iko Uwais, Sosok Ini Juga jadi Sasaran Amukan Rudi