Suara.com - Beragam persiapan dilakukan seorang Dea Ananda untuk menyambut anak pertamanya. Salah satunya adalah dengan mengikuti kelas untuk orangtua baru.
Momen itu pun diunggahnya di akun media sosial pribadinya. Dalam foto mantan personel Trio Kwek Kwek itu terlihat antusias. Begitu juga dengan suaminya, Ariel Nidji yang terlihat menemani istrinya ikut kelas tersebut.
Penasaran seperti apa Dea Ananda dan Ariel Nidji sambut kelahiran anak pertamanya dengan mengikuti kelas menyusui dan merawat bayi? Berikut rangkumannya yang telah dihimpun dari berbagai sumber:
1. Belajar Menyusui dan Merawat Bayi

Melalui Instagram pribadinya, Dea Ananda membagikan momen saat dirinya dan Ariel Nidji mengikuti kelas menyusui dan merawat bayi baru lahir atau breastfeeding and newborn care. Hal ini dilakukan mengingat keduanya sebentar lagi akan menjadi orang tua baru bagi calon anak pertama mereka.
2. Ditemani Suami

Pentolan Trio Kwek Kwek ini tidak sendirian saat mengikuti kelas tersebut. Pasalnya, suaminya, Ariel Nidji juga ikut dan menyertai Dea selama kelas berlangsung.
3. Ariel Nidji Jadi Suami Siaga

Ariel Nidji telah menunjukkan perhatiannya sebagai seorang suami sejak awal kehamilan Dea Ananda. Ariel adalah suami siaga yang selalu menemani Dea mulai dari persiapan kehamilan, check up, sampai babymoon. Dan kini ia juga menemani Dea ikut kelas newborn care.
Baca Juga: Intip 3 Potret Kabar Terbaru Personel Trio Kwek Kwek, Dea Ananda Menanti Kelahiran Anak Pertama,
4. Fokus