6 Fakta Terbaru Iko Uwais Dilaporkan Atas Dugaan Penganiayaan, Kini Mau Laporkan Balik Sang Desainer

Selasa, 14 Juni 2022 | 15:56 WIB
6 Fakta Terbaru Iko Uwais Dilaporkan Atas Dugaan Penganiayaan, Kini Mau Laporkan Balik Sang Desainer
Iko Uwais di acara koyo Salonpas di Jakarta. [Rena Pangesti/Suara.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kasus penganiayaan terhadap seorang desainer interior berinisial RD yang menyeret nama aktor Iko Uwais dan terduga pelaku lainnya yaitu FR membuat jagad hiburan heboh. Bagaimana tidak, suami dari penyanyi Audy Item yang memang terkenal sering tampil di film laga tiba-tiba dikabarkan melakukan penganiayaan kepada desainer interior yang bekerjasama dengannya.

Hal tersebut awalnya tersebar di salah satu akun gosip di Instagram dan akhirnya membuat pihak Iko Uwais angkat bicara soal kasus ini. Simak 6 fakta terbaru soal penganiayaan yang diduga dilakukan Iko.

1. Kronologi kejadian 

Akibat beritanya heboh, aktor Iko Uwais pun angkat bicara tentang kasus yang menyeret nama baiknya ini. Melalui konferensi pers yang dilakukan olehnya dan tim pada Selasa (14/06/2022) lalu, Iko pun menjelaskan kronologi pengeroyokan tersebut.

Ia mengaku bahwa ia memang bekerja sama dengan RD sebagai desain interior. Namun, Iko mengaku sudah membayar jasa RD sesuai kesepakatan yaitu Rp300 juta dalam 2 termin. Setelah membayar termin I, Iko mengungkap bahwa RD tidak menyelesaikan tugasnya dengan baik dan akhirnya membuat Iko mencari tahu soal keberadaan RD. Pertemuan keduanya pun berlangsung dan menyebabkan adanya penganiayaan.

2. Akui diprovokasi

Iko menjelaskan, kedatangannya untuk menemui RD ternyata membuat RD dan istri malah memprovokasi dirinya yang sebelumnya hanya meminta pertanggungjawaban atas pekerjaan desain interior yang seharusnya dilakukan sesuai perjanjian.

"Yang memprovokasi (klien) kami itu adalah RD dan istrinya" jelas Leonardus, tim kuasa hukum Iko.

3. Sempat memvideokan rumah RD

Keberadaan RD yang selama ini dicari-cari oleh Iko membuat Iko berang dan segera merekam video untuk menyimpan bukti bahwa RD selama ini ada di rumah dan tidak menyelesaikan pekerjaannya dengan baik. Namun, istri RD malah balik memvideokan aksi Iko tersebut. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI