Interview: Perjalanan Karier Tri Suaka, Honor Pertama Nyanyi hingga Hadapi Somasi

Minggu, 12 Juni 2022 | 19:25 WIB
Interview: Perjalanan Karier Tri Suaka, Honor Pertama Nyanyi hingga Hadapi Somasi
Tri Suaka [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Dari situ langsung viral nyanyi?

Tri itu dulu bukan nyanyi, tapi mengiringi teman bernyanyi. Cuma sesekali kalau dia istirahat, iseng-iseng nyanyi satu atau dua lagu.

Di angkringan berapa dapatnya?

Saya mulai ngamen itu 2018, penghasilannya nggak menentu. Kami kan satu rombongan ada empat orang, ya dapatnya Rp 60.000 semalam. Itu dibagi empat, masing-masing dapat Rp 15.000 ya lumayan kan. Karena menjalani dengan enjoy, ya menikmati aja.

Tri Suaka [Suara.com/Rena Pangesti]
Tri Suaka [Suara.com/Rena Pangesti]

Terus kok tiba-tiba jadi terkenal?

Nggak tau, dulu juga nggak punya tujuan ini. Karena (media) itu buat menyimpan file aja, jadi kalau simpan di memori bisa hilang. Tapi kalau simpan di YouTube, Selagi YouTube itu masih ada, sampai tua pun masih bisa melihat.

Tapi upload di YouTube atas inisiatif sendiri atau dari orang lain?

Dari Tri. Jadi habis kami ngamen, pulang ke kos, video yang direkam itu iseng diunggah ke YouTube. Ternyata ada yang naik, makin semangat. Tapi tujuan ke sana (YouTuber) nggak.

Biasanya kalau ngamen nyanyi lagu apa?

Baca Juga: Interview: Tika Ramlan Blak-blakan Soal Rencana Comeback T2

Kebanyakan lawas, karena yang nonton juga kebanyakan om-om.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI