Doa Istri Ridwan Kamil Jelang Sambut Kepulangan Jenazah Eril

Minggu, 12 Juni 2022 | 10:26 WIB
Doa Istri Ridwan Kamil Jelang Sambut Kepulangan Jenazah Eril
Fakta dan Kronologi Penemuan Jenazah Eril Anak Ridwan Kamil (Instagram.ataliapr)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Istri Ridwan Kamil, Atalia Praratya tak henti meminta doa jelang pemulangan jenazah putranya Emmeril Kahn Mumtadz ke Indonesia.

Lewat postingan Instagram pada 11 Juni 2022, Atalia Prataya berharap lelaki yang biasa disapa Eril meninggal dalam keadaan terbaik. Di mana ia menyertakan perbedaan makna husnul khatimah dan khusnul khatimah dalam bahasa Arab.

Unggahan Atalia Praratya [Instagram/@ataliapr]
Unggahan Atalia Praratya [Instagram/@ataliapr]

"Mohon doakan agar Aa Eril husnul khatimah dan diberikan tempat terbaik di surga Allah," ucap Atalia Praratya, dikutip Minggu (12/6/2022).

Sebagaimana diketahui, Emmeril Kahn Muntadz terseret arus saat berenang di sungai Aare, Bern, Swiss pada 26 Mei 2022 waktu setempat.

Baca Juga: Ridwan Kamil Unggah Potret Eril Sebelum Meninggal: Ini Foto Terganteng dan Terakhir

Oleh keluarga, Emmeril Kahn Mumtadz dinyatakan meninggal dunia pada 2 Juni 2022. Sebab sampai hari itu, pencarian Eril belum membuahkan hasil.

Fakta-fakta Eril akan Dimakamkan di Tempat Istimewa (Instagram/@ataliapr)
Fakta-fakta Eril akan Dimakamkan di Tempat Istimewa (Instagram/@ataliapr)

Hingga akhirnya, jasad Emmeril Kahn Mumtadz ditemukan tersangkut di bendungan Engehalde, Bern, Swiss pada 8 Juni 2022 waktu setempat.

Saat ini, Ridwan Kamil beserta keluarga tengah mengurus proses pemulangan jenazah Emmeril Kahn Mumtadz dari Swiss. Jenazah diperkirakan akan tiba di Indonesia sore nanti dan langsung disemayamkan di Gedung Pakuan, Bandung.

Ridwan Kamil ungkap filosofi hidup Eril, Emmeril Kahn Mumtadz. (Instagram Ridwan Kamil)
Ridwan Kamil ungkap filosofi hidup Eril, Emmeril Kahn Mumtadz. (Instagram Ridwan Kamil)

Sementara prosesi pemakaman Emmeril Kahn Mumtadz rencananya akan digelar pada 13 Juni 2022 di Cimaung, Bandung. Mewakili keluarga, Atalia Praratya lagi-lagi meminta doa agar prosesi pemakaman Eril berjalan lancar.

"Mohon doa untuk kebaikan akhiratnya dan tetap mengalirnya amal jariyah almarhum," ucapnya.

Baca Juga: Serba Putih dan Bernuansa Hijau, Ini Makna Masjid Al Mumtadz yang Dibangun Ridwan Kamil Buat Eril

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI