
Park Min Young pernah mengalami depresi karena penampilan fisiknya yang ia anggap kurang menarik. Semasa sekolah dasar ia merasa kurang cantik padahal ia sudah berkeinginan menjadi artis sehingga ia ingin tampil sempurna. Hal ini memicu tekanan dalam dirinya hingga memicu depresi.
4. Ikut Pertukaran Pelajar

Kondisi dirinya berubah total setelah ia pindah ke Amerika Serikat untuk mengikuti pertukaran pelajar. Hal ini memotivasinya untuk belajar bahasa Inggris. Kemampuannya dalam berbahasa Inggris menunjang kariernya sebagai artis. Hal ini membuatnya dikenal sebagai salah satu artis yang fasih berbahasa Inggris.
5. Jadi Model Video Klip BIGBANG

Park Min Young pernah menjadi model video klip dari BIGBANG untuk lagu Haru Haru (2008). Dalam klip itu ia berperan sebagai kekasih G-Dragon yang pura-pura selingkuh untuk menyembunyikan fakta tentang penyakit mematikan yang dideritanya.
6. Lulusan Kampus Ternama

Park Min Young menyelesaikan pendidikannya di kampus ternama yaitu Dongguk University. Ia lulus pada tahun 2013 lalu di jurusan teater.
7. Terlibat Cinlok

Saat bermain dalam drama City Hunter (2011), Park Min Young terlibat cinta lokasi dengan lawan mainnya, Lee Min Ho. Hubungan mereka sempat menggemparkan netizen Korea. Namun, asmara mereka kandas setelah 7 bulan bersama. Kesibukan menjadi penyebab putusnya Lee Min Ho dan Park Min Young.
Baca Juga: 6 Fakta Son Suk Ku, Aktor Korea yang Filmnya Tembus 9 Juta Penonton di Korea
8. Pecinta Hewan