Mayang Kini Minta Damai, Pihak Tan Skin: Kan dari Awal Kami Tunggu Iktikad Baik

Kamis, 09 Juni 2022 | 22:49 WIB
Mayang Kini Minta Damai, Pihak Tan Skin: Kan dari Awal Kami Tunggu Iktikad Baik
Adik Vanessa Angel, Mayang. [Suara.com/Evi Ariska]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mayang memohon kasusnya dengan Tan Skin berakhir damai. Sayangnya, permintaan anak Doddy Sudrajat itu tak diketahui kuasa hukum Tan Skin, Machi Ahmad.

"Saya belum dapat kabar itu," ujar Machi di kanal YouTube KH Infotainment, Kamis (9/6/2022).

Machi Ahmad (pengacara) dan Gil Gladys, bos skincare Tan Skin ditemui di kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat pada Selasa (12/4/2022) [Suara.com/Rena Pangesti]
Machi Ahmad (pengacara) dan Gil Gladys, bos skincare Tan Skin ditemui di kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat pada Selasa (12/4/2022) [Suara.com/Rena Pangesti]

Namun saat berbicara lebih lanjut terkait permintaan damai dari Mayang, pihak Tan Skin secara tidak langsung menyayangkan hal itu. Sebab seharusnya, perdamaian bisa terjadi sejak awal.

"Saat saya ditunjuk sebagai kuasa, awalnya kami kan menunggu iktikad baik Mayang," kata Machi.

Baca Juga: Puput Berharap Kasus Mayang dengan Tan Skin Cuma Setingan, Maksudnya?

Sikap Mayang Lucyana Fitri sendiri yang akhirnya menurut Machi Ahmad membuat pihak Tan Skin menempuh jalur hukum.

Mayang Lucyana Fitri usai menjalani pemeriksaan sebagai terlapor di Polda Metro Jaya, dalam kasusnya dengan produk kosmetik Tan Skin, Rabu (8/6/2022). [Adiyoga Priyambodo/Suara.com]
Mayang Lucyana Fitri usai menjalani pemeriksaan sebagai terlapor di Polda Metro Jaya, dalam kasusnya dengan produk kosmetik Tan Skin, Rabu (8/6/2022). [Adiyoga Priyambodo/Suara.com]

"Klien kami kan malah disomasi, dan kami lakukan somasi balik. Akhirnya tidak ada titik temu, ya kami lakukan laporan kepolisian," ujar Machi Ahmad.

Meski begitu, pihak Tan Skin tetap mempertimbangkan permintaan damai Mayang Lucyana Fitri. Mereka berencana meminta konfirmasi lebih lanjut dari yang bersangkutan.

Doddy Sudrajat dan Mayang usai menjalani pemeriksaan dalam kasusnya dengan brand kosmetik Tan Skin di Polda Metro Jaya, Jumat (27/5/2022). [Rena Pangesti/Suara.com]
Doddy Sudrajat dan Mayang usai menjalani pemeriksaan dalam kasusnya dengan brand kosmetik Tan Skin di Polda Metro Jaya, Jumat (27/5/2022). [Rena Pangesti/Suara.com]

"Nanti akan saya kroscek sama Mayang. Nanti bagaimana jalannya, akan kami informasikan," kata Machi Ahmad.

Sebagaimana diberitakan, Mayang Lucyana Fitri memberikan nilai negatif terhadap produk kecantikan keluaran Tan Skin pada Maret 2022. Ia menyebut penggunaan produk itu membuat wajahnya dipenuhi jerawat.

Baca Juga: Tan Skin Tanggapi DM Akun Atas Nama Mayang, Gil Gladys : Kemana Aja Ini Orang?

Setelah curahan hati Mayang Lucyana Fitri viral di media sosial, pihak produk kecantikan Tan Skin buka suara lewat Gil Gladys selaku salah satu petinggi.

Di mata Gil Gladys, aksi Mayang Lucyana Fitri berpotensi memberikan dampak negatif terhadap penjualan produk Tan Skin dan menuntut maaf dari yang bersangkutan.

Namun bukannya meminta maaf, Mayang Lucyana Fitri justru mengirim somasi kepada pihak Tan Skin. Sehingga mereka menyeret Mayang ke jalur hukum lewat laporan dugaan pencemaran nama baik ke Polda Metro Jaya.

Hingga setelah menjalani pemeriksaan tambahan, Mayang Lucyana Fitri akhirnya mengakui kesalahan atas ulasan negatif untuk produk Tan Skin. Ia bahkan sampai menghubungi mereka guna menyampaikan permintaan maaf.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI