Suara.com - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil akhirnya memberikan pernyataan resmi di Instagram menyusul penemuan jenazah putranya, Emmeril Kahn Mumtadz.
"Allahu akbar!" demikian Ridwan Kamil mengawali pernyataannya, Kamis (9/6/2022).
Ridwan Kamil dalam lanjutannya juga mengucap syukur kepada Allah karena pencarian jenazah Eril akhirnya menemukan jawaban.
"Alhamdulillah ya Allah SWT, engkau telah mengabulkan permohonan doa kami. Jenazah ananda Emmeril Khan Mumtaz sudah ditemukan," katanya.
Baca Juga: Fakta Bendungan Engehalde, Lokasi Ditemukannya Emmeril Kahn Mumtadz
Ridwan Kamil juga mengabarkan bahwa jenazah Eril segera dipulangkan dan dimakamkan di Indonesia. Kemungkinan jenazah tiba di Indonesia pada Minggu (12/6/2022).
"Dan dimakamkan di hari Senin," katanya.
Terakhir, Ridwan Kamil mengucap terima kasih pada pihak-pihak yang sudah membantu proses pencarian Eril selama beberapa hari terakhir. Mereka antara lain KBRI Swiss, kepolisian dan pemerintah Berns.
"Jazakallah kepada semua pihak yang turut membantu dalam pencarian dan kepada yang ikhlas mendoakan Eril. Semoga Allah membalas berlipat kebaikan dan keikhlasan anda semua," tulisnya.
"Sungguh Tuhanku, kami tenang sekarang, Engkau sungguh Maha Pengasih, Maha Penyayang dan Maha Pengabul doa kami," sambungnya.
Baca Juga: Polri Sudah Terima Informasi Soal Jenazah Eril: Ditemukan Kepolisian Penjaga Pintu Air
Eril terseret arus saat berenang di sungai Aare, Bern, Swiss pada 26 Mei 2022 waktu setempat.
Sebelum mengalami musibah, Eril sempat mendapat bantuan dari salah satu teman berenangnya untuk melawan arus sungai yang deras sebelum naik ke permukaan.
Sayang, arus sungai yang terlalu kuat membuat tubuh Eril hanyut terbawa.
Eril kemudian dinyatakan meninggal dunia pada 2 Juni 2022. Sebab sampai hari itu, pencarian Eril belum membuahkan hasil.
Hingga akhirnya, jenazah Eril ditemukan di bendungan Engehalde, Bern, Swiss.